Connect With Us

Stasiun Tanah Abang Dirusak, KRL Cuma Sampai Stasiun Kebayoran

Yudi Adiyatna | Rabu, 22 Mei 2019 | 11:42

Suasana di Stasiun Rawabuntu, Serpong. (TangerangNews/2019 / Yudi Adiyatna)

 

TANGERANGNEWS.com-Adanya aksi demonstrasi yang terjadi di beberapa kawasan Ibukota Jakarta pasca penetapan hasil pemilu 2019, membuat kawasan Tanah Abang dan sekitarnya menjadi salah satu target sasaran amukan massa.

Akibatnya Stasiun Tanah Abang yang menjadi Stasiun Transit Kereta KRL Commuter Line dari arah Rangkas Bitung yang melewati Serpong ini pun terkena imbasnya.

Suasana di Stasiun Rawabuntu, Serpong.

Bahkan beberapa pengunjuk rasa melakukan pelemparan batu dan penyerangan terhadap fasilitas publik tersebut sehingga operasional stasiun menjadi terganggu.

"#InfoLintas Perjalanan KA rute Rangkas Bitung-Tanah Abang  perjalanan hanya sampai Stasiun Kebayoran dan Perjalanan KA rute Bogor-Jatinegara perjalanan hanya sampai Stasiun Manggarai," cuit akun twitter @InfoCommuterLine ,Rabu (22/5/2019). 

Pantauan Tangerangnews.com di Stasiun Rawabuntu, Serpong terlihat kondisi Stasiun nampak sepi dari biasanya. Banyak warga yang bekerja di Jakarta memilih meliburkan diri dan tidak melakukan aktivitas di Jakarta.

"Iya kondisi sepi. Tidak seperti biasanya dari pagi ramai dan penuh," ujar salah seorang petugas. 

Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui hingga kapan perjalanan kereta Commuter akan normal kembali.(RAZ/HRU)

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill