Connect With Us

Batan Bawa 34 Drum Tanah Untuk Diuji di PTLR

Rachman Deniansyah | Minggu, 16 Februari 2020 | 16:07

Kondisi di lokasi terpaparnya radiasi, saat petugas Batan dan Bapeten telah menghentikan proses clean up. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Batan telah menghentikan sementara proses clean up (pembersihan) pada lokasi paparan radiasi di Perumahan Batan Indah Blok J, Setu, Tangerang Selatan, Minggu (16/2/2020).

 

Setidaknya, dari proses clean up tersebut,  Batan telah mengamankan sebanyak 34 drum tanah yang diduga terpapar pancaran radiasi tersebut.  "Jadi posisi saat ini adalah suda ada 27 drum tanah yang sudah dibawa ke PTLR (Pusat Teknologi Limbah Radioaktif), ditambah tujuh drum yang sekarang lagi diangkat. Jadi total 34," tutur Heru Umbara, Kepala Biro Humas dan Kerjasama Batan di lokasi. 

 

Heru menjelaskan, puluhan drum tanah yang sudah dikeruknya sejak pagi itu nantinya akan menjalani masa penelitian oleh Batan.  "Karena yang sudah masuk drum

ini harus dibawa untuk diselamatkan ke Batan," imbuhnya. 

Tingkat radiasi dari puluhan drum itu belum diukur seluruhnya. Pihaknya baru mengukur sebanyak 27 drum yang diangkut oleh tim pertama. 

Ia menambahkan, 27 drum itu memiliki ambang batas tingkat radiasi yang masih tergolong aman, yakni 2-10 mikrosievert/jam. 

"Batasannya 80 microsievert. Masih di bawah," sambung Heru. 

Ia mengatakan, meski sudah puluhan drum yang diangkut, pihaknya akan masih tetap melanjutkan proses clean up sampai besok. 

"Belum bisa memastikan berapa drum lagi, tapi memang targetnya kita akan menyelesaikan 100  drum," tukasnya. (RAZ/RAC)

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill