Connect With Us

Fraksi PDIP Tangsel Bagikan Sembako ke Ojol & Sopir Angkot

Rachman Deniansyah | Kamis, 16 April 2020 | 14:55

Fraksi PDIP saat menggelar aksi sosial dalam membagikan sembako kepada ojol dan sopir angkot Kamis (16/4/2020). (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Delapan anggota Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) DPRD Tangsel terjun langsung membagikan paket sembako ke pengendara yang melintas di Jalan Raya Puspitek, Setu, Kamis (16/4/2020).

Aksi tersebut membuat sumringah pengemudi ojek online (ojol), sopir angkot serta ibu rumah tangga yang melintas di depan gedung DPRD Tangsel tersebut. Paket sembako itu berisi beras, mie instan, sarden, minyak goreng, kopi dan teh. 

"Saya enggak menyangka bakal dapat paket sembako ini, maklum narik lagi lumayan sepi," ujar Anton, salah satu pengemudi angkot yang menerima sembako tersebut.

Ucapan terima kasih juga disampaikan Wawan, pengemudi ojol. Kata dia, imbas wabah COVID-19 sangat berdampak pada penghasilan mereka. Terlebih saat ini Tangsel akan memberlakukan pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

Fraksi pdip saat menggelar aksi sosial dalam membagikan sembako kepada ojol dan sopir angkot Kamis (16/4/2020).

"Bantuan ini sangat berarti buat kami, karena penghasilan sedang menurun, sementara kebutuhan pokok juga harganya ada yang mulai naik," ujarnya.

Aksi demikian, kata dia, sangat dinantikan, sebab para politisi PDIP itu menunjukkan simpati dan kepeduliannya saat masyarakat benar-benar sedang membutuhkan bantuan.

Sementara, Sekretaris Fraksi PDIP DPRD Tangsel Aldi S Juhri mengatakan, bakti sosial pembagian sembako itu sebagai wujud komitmen kader partai berlogo kepala banteng itu peduli pada kondisi yang sedang mendera wong cilik akibat imbas COVID-19.

Fraksi pdip saat menggelar aksi sosial dalam membagikan sembako kepada ojol dan sopir angkot Kamis (16/4/2020).

"Kami selalu berkomitmen hadir di tengah-tengah masyarakat, memahami apa yang sedang mereka rasakan, terlebih dalam kondisi pandemi COVID-19 ini," kata Aldi.

Baksos tersebut, lanjutnya, berasal dari gotong royong delapan anggota Fraksi PDIP Tangsel. Aldi menambahkan, kegiatan ini akan terus dilakukan secara berkesinambungan.

"Kami juga sangat mendukung dan mengucapkan terima kasih kepada tim gugus tugas penanganan COVID-19 Tangsel yang menjadi salah satu garda terdepan melawan virus Corona. Dalam waktu dekat, kami juga akan menyalurkan bantuan alat pelindung diri (APD) untuk mereka," terangnya.

Aldi berharap, bantuan tersebut dapat meringankan beban hidup masyarakat terdampak COVID-19 ini.

"Kita harus bergotong royong, bahu membahu dan bersama-sama meringankan beban hidup saudara-saudara kita yang sangat terdampak akibat wabah virus Corona. Kami mengajak para kader PDIP Tangsel dan masyarakat yang memiliki kemampuan ekonomi lebih baik untuk turut melakukan serupa," pungkasnya. (RAZ/RAC)

KOTA TANGERANG
Banjir di Pinang Griya dan Ciledug Indah Mulai Surut, Pemkot Tangerang Pasang Kisdam Antisipasi Susulan

Banjir di Pinang Griya dan Ciledug Indah Mulai Surut, Pemkot Tangerang Pasang Kisdam Antisipasi Susulan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 19:51

Genangan banjir yang sempat merendam sejumlah wilayah di Kota Tangerang, termasuk Kompleks Pinang Griya dan Ciledug Indah, berangsur surut pada Sabtu, 24 Januari 2026.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

BANTEN
Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Java Jazz 2026 Geser ke Banten, Gubernur Minta Pengelola Promosikan Wisata Lokal

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:03

Untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak tahun 2005, perhelatan musik bergengsi Java Jazz Festival 2026 resmi akan digelar di luar Jakarta.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill