Connect With Us

Pilar Sebut Pemuda Tonggak Pembangunan di Tangsel

Rachman Deniansyah | Senin, 17 Agustus 2020 | 22:32

Bakal calon Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan. (TangerangNews.com / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Di momentum HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, bakal calon Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan berdiskusi dengan komunitas pemuda Kopi hitam, di kawasan Serpong, Tangsel, Senin (17/8/2020).

Diskusi tersebut menyoal soal kiprah pemuda dalam pembangunan di Tangsel.

Pilar yang didaulat menjadi narasumber diskusi kecil tersebut, menekankan peran penting kaum pemuda. Baginya, pemuda harus mendapatkan ruang untuk berkarya dan berekspresi.

"Harus ada ruang untuk pemuda, bagaimanapun juga, tonggak kemajuan peradaban ada di pundak pemuda," ungkap Pilar.

Sebab, menurut dia, pemuda di era gawai (gadget) ini, harus semakin tampil. Kaum milenial harus berpartisipasi aktif dalam pembangunan di kota penyangga Jakarta ini.

"Ini waktunya pemuda memegang peran, karena Tangsel ada di tangan pemuda ke depannya," kata dia yang dalam Pilkada Tangsel 2020 mendampingi Benyamin Davnie.

Pilar berpesan, kaum muda Tangsel harus inovatif dan kreatif. Sementara, pemerintah harus memberikan ruang serta fasilitas untuk mengembangkan berbagai potensi kepemudaan di Tangsel.(RMI/HRU)

TEKNO
Catat Meter Listrik Mandiri, Simak Cara Pakai Fitur SwaCam di Aplikasi PLN Mobile

Catat Meter Listrik Mandiri, Simak Cara Pakai Fitur SwaCam di Aplikasi PLN Mobile

Jumat, 22 November 2024 | 09:44

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten memperkenalkan fitur bernama SwaCam di aplikasi PLN Mobile.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

SPORT
Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Menang 2-0 Atas Sriwijaya FC, Persikota Bertengger di Posisi 4 Klasemen Liga 2 

Kamis, 21 November 2024 | 06:48

Persikota Tangerang kembali ke jalur kemenangan setelah mengalahkan Sriwijaya FC dengan skor meyakinkan 2-0 dalam lanjutan Pegadaian Liga 2 musim 2024/2025, di Stadion Benteng Reborn, Kota Tangerang, Rabu, 20 November 2024.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill