Connect With Us

Pilar Sebut Pemuda Tonggak Pembangunan di Tangsel

Rachman Deniansyah | Senin, 17 Agustus 2020 | 22:32

Bakal calon Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan. (TangerangNews.com / Rachman Deniansyah)

 

TANGERANGNEWS.com-Di momentum HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, bakal calon Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan berdiskusi dengan komunitas pemuda Kopi hitam, di kawasan Serpong, Tangsel, Senin (17/8/2020).

Diskusi tersebut menyoal soal kiprah pemuda dalam pembangunan di Tangsel.

Pilar yang didaulat menjadi narasumber diskusi kecil tersebut, menekankan peran penting kaum pemuda. Baginya, pemuda harus mendapatkan ruang untuk berkarya dan berekspresi.

"Harus ada ruang untuk pemuda, bagaimanapun juga, tonggak kemajuan peradaban ada di pundak pemuda," ungkap Pilar.

Sebab, menurut dia, pemuda di era gawai (gadget) ini, harus semakin tampil. Kaum milenial harus berpartisipasi aktif dalam pembangunan di kota penyangga Jakarta ini.

"Ini waktunya pemuda memegang peran, karena Tangsel ada di tangan pemuda ke depannya," kata dia yang dalam Pilkada Tangsel 2020 mendampingi Benyamin Davnie.

Pilar berpesan, kaum muda Tangsel harus inovatif dan kreatif. Sementara, pemerintah harus memberikan ruang serta fasilitas untuk mengembangkan berbagai potensi kepemudaan di Tangsel.(RMI/HRU)

TEKNO
 Waspada Bahaya Grooming Mengintai Remaja di Live Streaming Media Sosial

Waspada Bahaya Grooming Mengintai Remaja di Live Streaming Media Sosial

Senin, 30 Juni 2025 | 16:48

Bagi remaja yang rutin melakukan live streaming, mereka menjadi target empuk karena beberapa alasan yang menjadikan mereka sangat rentan

SPORT
Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Gelandang Persita Rifky Dwi Septiawan Dipinjamkan ke PSM Makassar untuk Liga 1 Musim 2025/2026

Rabu, 25 Juni 2025 | 11:07

Gelandang Persita Tangerang Rifky Dwi Septiawan resmi bergabung dengan PSM Makassar dengan status pinjaman untuk kompetisi Liga 1 musim 2025/2026.

NASIONAL
Duh, Harga BBM Non-Subsidi Diprediksi Naik 1 Juli Besok

Duh, Harga BBM Non-Subsidi Diprediksi Naik 1 Juli Besok

Senin, 30 Juni 2025 | 19:57

Kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) non-subsidi diprediksi terjadi mulai 1 Juli 2025, menyusul tren kenaikan harga minyak mentah dunia sepanjang Juni 2025.

BANTEN
PMI Banten Gelar Jumbara 2025, Diikuti 376 Anggota PMR se-Banten 

PMI Banten Gelar Jumbara 2025, Diikuti 376 Anggota PMR se-Banten 

Senin, 30 Juni 2025 | 20:56

Sebanyak 376 peserta dari delapan kabupaten/kota se-Banten mengikuti kegiatan lima tahunan Jumpa Bhakti Gembira (Jumbara) untuk Palang Merah Remaja (PMR), yang digelar Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Banten

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill