Connect With Us

Sah, Golkar Resmi Usung Benyamin-Pilar di Pilkada Tangsel

Rachman Deniansyah | Selasa, 1 September 2020 | 14:17

Partai Golongan Karya (Golkar) telah resmi mengusung pasangan bakal calon Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tangerang Selatan, Selasa (1/9/2020). (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Partai Golongan Karya (Golkar) telah resmi mengusung pasangan bakal calon Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tangerang Selatan, pada Desember 2020 mendatang.

Saat ini, Benyamin Davnie pun telah mengkantongi formulir B.1-KWK yang resmi ditandatangani oleh Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto dan Sekretaris Jenderal Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus.

"Ya kemarin saya sudah menerima B.1-KWK. Demikian itu akan menjadi bahan pendaftaran ke KPU. Artinya sudah tidak ada perubahan lagi dari DPP Golkar," ucap Benyamin kepada awak media, Selasa (1/9/2020).

Saat menerima pengesahan atas pengusungannya itu, Benyamin pun juga mendapat pesan khusus dari para pengurus partai berlambang pohon beringin tersebut. Benyamin diminta untuk rajin turun menyapa ke tengah masyarakat.

Partai Golongan Karya (Golkar) telah resmi mengusung pasangan bakal calon Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tangerang Selatan, Selasa (1/8/2020).

"Memang pesannya adalah saya harus lebih berjuang lebih keras dibanding dengan teman-teman saya yang di daerah-daerah lain. Seperti apa, ya saya harus banyak menemui masyarakat untuk silahturahmi," katanya. 

Dengan pengusungan itu, kini Benyamin telah siap mendaftarkan diri ke KPU. Saat ini, ia hanya tinggal mencari waktu yang tepat untuk pendaftaran tersebut. 

Benyamin mengaku masih menunggu kesepakatan dari para partai yang mengusung dan mendukunnya.

Selain Golkar, Benyamin juga telah mendapat dukungan dari sejumlah partai non parlemen, diantaranya PPP, Partai Gelora, dan PBB. 

"Seluruh persyaratan sudah lengkap, tinggal nunggu partai dan pendukung mau daftarnya kapan. Apakah tanggal 4, tanggal 5, ataupun tanggal 6? Tinggal menyesuaikan jadwal," pungkasnya. (RAZ/RAC)

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

TANGSEL
Warga Tangsel Didorong Atasi Sampah Mandiri Lewat Budidaya Maggot

Warga Tangsel Didorong Atasi Sampah Mandiri Lewat Budidaya Maggot

Rabu, 28 Januari 2026 | 23:36

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Pemkot Tangsel) mendorong budidaya maggot sebagai solusi pengelolaan sampah organik rumah tangga yang menjadi penyumbang besar tumpukan sampah di wilayah tersebut.

TEKNO
Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Komdigi Buka Opsi Blokir Permanen Grok AI

Kamis, 29 Januari 2026 | 10:29

Aplikasi kecerdasan buatan Grok masih diblokir sementara di Indonesia sejak 10 Januari 2026. Hampir tiga pekan setelah pemblokiran diberlakukan, belum ada kepastian kapan akses terhadap layanan tersebut akan kembali dibuka.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill