Connect With Us

Tangsel Diguyur Hujan, BPBD: Tidak Ada Titik Banjir

Rachman Deniansyah | Selasa, 22 September 2020 | 12:31

Ilustrasi Hujan. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPDB) mengklaim tidak ada titik banjir di wilayah Kota Tangerang Selatan, meski diguyur hujan semalaman. 

Hal itu dikatakan Kepala Seksi Tanggap Darurat BPBD Tangsel Ade Wahyudi saat dihubungi, Selasa (22/9/2020). 

"Kalau titik banjir tidak ada. Sampai pagi ini informasi aman," ucap Ade kepada Tangerangnews. 

Kendati demikian, hingga kini pihaknya masih bersiaga di masing-masing titik yang diwaspadai. Pihaknya memiliki tim satgas (Satuan Tugas) yang selalu stand by.

“Kita punya satgas terutama dari anggota di titik titik rawan bencana. Mereka sudah sejak malam," katanya. 

Meski tak menimbulkan banjir, hujan yang mengguyur sejak sore hingga malam hari itu sempat menyebabkan sejumlah wilayah tergenang.

"Kita lihat memang sempat tergenang. Saya enggak begitu hafal titik-titiknya. Jadi memang hanya bersifat genangan setelah hujan surut lagi," tuturnya.

Ade menyebut, setidaknya terdapat lebih dari lima titik yang tergenang akibat hujan semalam.

"Kalau lima sih bisa lebih. Tapi memang sifatnya hanya genangan. Itu semua kita pantau. Jadi kita itu kalau memantau, misalnya hujan sudah berapa lama, deras atau tidak, kalau sudah satu jam kita sudah siap stand by kita pantau. Dimana genangan yang singkat atau berpotensi banjir," pungkasnya.(RAZ/HRU)

PROPERTI
Perumahan MGK Serang Raih Penghargaan Nasional, Bukti Rumah Subsidi Bisa Tetap Berkualitas

Perumahan MGK Serang Raih Penghargaan Nasional, Bukti Rumah Subsidi Bisa Tetap Berkualitas

Jumat, 27 Juni 2025 | 20:02

PT Infiniti Triniti Jaya (Infiniti Realty) kembali menorehkan prestasi membanggakan melalui proyek Perumahan Mulia Gading Kencana (MGK) di Serang, Banten.

OPINI
Kemiskinan Ekstrem: Pelanggaran HAM yang Terabaikan

Kemiskinan Ekstrem: Pelanggaran HAM yang Terabaikan

Senin, 30 Juni 2025 | 15:57

Dalam banyak laporan pembangunan, kemiskinan sering digambarkan melalui statistik: angka pengangguran, persentase penduduk miskin, dan garis kemiskinan.

AYO! TANGERANG CERDAS
Cara Dapat Bantuan PIP 2025 untuk Siswa SD hingga SMA, Segini Besarannya 

Cara Dapat Bantuan PIP 2025 untuk Siswa SD hingga SMA, Segini Besarannya 

Senin, 30 Juni 2025 | 11:49

Program Indonesia Pintar (PIP) ialah bantuan biaya pendidikan dari pemerintah yang ditujukan untuk siswa dari keluarga kurang mampu agar dapat menyelesaikan pendidikan 12 tahun.

HIBURAN
Isi Liburan Sekolah, Yuk Ajak Anak ke Event Champions of The Future di Hotel Gading Serpong

Isi Liburan Sekolah, Yuk Ajak Anak ke Event Champions of The Future di Hotel Gading Serpong

Minggu, 29 Juni 2025 | 21:21

Isi liburan anak dengan edukasi menarik, hotel mewah di kawasan Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, akan menghadirkan kegiatan menarik 'Champions of The Future: A Journey from Trash to Treasure', pada 5 Juli mendatang.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill