Connect With Us

Mirip Toren, Pemprov Banten Lupa Anggarkan Ulang Revitalisasi Tugu Pamulang 

Rachman Deniansyah | Kamis, 15 April 2021 | 15:00

Kondisi Tugu Pamulang di persimpangan Jalan Siliwangi, Pamulang, Tangerang Selatan. (TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemprov Banten bealasan Tugu Pamulang di Tangerang Selatan sebenarnya sudah masuk dalam rencana revitalisasi. Namun, terkendala karena COVID-19. 

Kepala Dinas PUPR Provinsi Banten M Tranggono menyebut bahwa revitalisasi Tugu Pamulang tersebut telah direncanakan sejak 2019 silam. Namun,"Setelah selesai dilaksanakan. Terus ada permintaan lagi dari PUPR Tangsel. Sehingga saat itu minta tolong untuk disempurnakan. Untuk penyempurnaan itu sekitar 2018 akhir atau 2019.  Itu seperti yang jadi viral sekarang. Mau dilaksanakan pada tahun 2019. Saya juga belum ada di situ (PUPR) saya baru," ujar Tranggono kepada TangerangNews.com melalui sambungan telepon, Rabu (14/4/2021). 

"Ya kelanjutan pembangunan. Kalau saya dapat info bahwa (anggaran) itu sudah dialokasikan dan (akan) dilaksanakan di 2019," imbuhnya. 

Besarannya pun tak tanggung-tanggung. Nilainya, kata Tranggono, mencapai ratusan juta. "Sekitar Rp200 Juta," katanya. 

Namun, hingga akhir tahun 2019 proyek revitalisasi atau penyempurnaan tugu Pamulang tak kunjung dilakukan hingga memasuki tahun 2020. Tepatnya saat dunia mulai digegerkan dengan wabah penyakit COVID-19. 

"Tapi ini ya namanya birokrasi lah gitu, kelupaan atau bagaimana, ini belum deal begitu lah. Akhirnya dari pada nanti masalah, bermasalah seperti sebelumnya,  akhirnya tidak direalisasikan dan (anggaran) akhirnya dikembalikan," katanya. 

Ia mengatakan, terkait problematika tersebut pihaknya telah berkoordinasi dengan pihak Pemerintah Kota Tangsel, dalam hal ini adalah Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kota Tangsel. 

"Ini kasihan juga masyarakat ya. Artinya pemerintah hadir di sini. Saya sudah koordinasi dengan Kepala Dinas PU Kota Tangerang Selatan," tandasnya. (RAZ/RAC)

TEKNO
Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Digunakan Untuk Konten Tak Senonoh, Komdigi Blokir Sementara Grok AI

Senin, 12 Januari 2026 | 11:20

Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemkomdigi) resmi memutus sementara akses aplikasi chatbot berbasis kecerdasan artifisial (AI) Grok.

TANGSEL
Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Pemkot Tangsel Tambah Bantuan Logistik 50 KK Terdampak TPA Cipeucang

Minggu, 11 Januari 2026 | 10:56

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menambah volume bantuan logistik bagi warga yang tinggal di zona terdampak langsung Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Cipeucang.

WISATA
Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Libur Nataru 2026, Pengunjung Water World Cikupa Membludak Dua Kali Lipat

Minggu, 4 Januari 2026 | 20:15

Jika menikmati momen libur tahun baru 2026 di Tangerang, tak lengkap rasanya jika tidak berkunjung ke kolam renang Water World.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill