Connect With Us

Zona Merah Tak Ada Lagi, Tempat Wisata di Tangsel Dibuka Lebaran

Rachman Deniansyah | Selasa, 11 Mei 2021 | 16:21

Taman Kota 1 Tangerang Selatan. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah tempat wisata di Tangerang Selatan akan tetap diperbolehkan beroperasi saat Hari Raya Idul Fitri 2021 mendatang. 

Hal demikian dikatakan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Heru Agus saat dihubungi awak media, Selasa (11/5/2021). 

"Kalau untuk wisata akan kita buka tapi ikuti protokol kesehatan dan surat edaran wali kota," ujar Heru. 

Heru menerangkan, diperbolehkannya tempat wisata untuk tetap buka saat lebaran mendatang, karena mengingat tak adanya zona merah di Tangsel, di tingkat RT dan RW. 

Ia mengacu kepada aturan atau surat edaran terkait pelaksanaan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Mikro di Tangsel. 

"Tempat wisata itu sesuai survey tetap dibuka sepanjang masih berada di zona kuning dan hijau. Acuannya itu surat edaran PPKM. Jadi kita ikuti PPKM mikro," kata Heru. 

Adapun, salah satu tempat wisata yang akan dibuka nantinya, adalah bioskop. 

"Dengan kapasitas pengunjung 40 persen," pungkasnya. (RED/RAC)

SPORT
Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Rekor Tak Terkalahkan Persita Terhenti Usai Dikalahkan PSBS Biak 1-2

Jumat, 7 November 2025 | 11:19

Persita Tangerang harus pulang tanpa poin setelah tumbang 1-2 dari PSBS Biak pada lanjutan pekan ke-12 BRI Super League 2025/2026 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis, 6 November 2025, sore WIB.

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

BANTEN
Sekda Ungkap Banyak Aset Tanah Pemprov Banten Dikuasai Pihak Ketiga hingga Sertifikat Tumpang Tindih

Sekda Ungkap Banyak Aset Tanah Pemprov Banten Dikuasai Pihak Ketiga hingga Sertifikat Tumpang Tindih

Jumat, 21 November 2025 | 11:17

Sekretaris Daerah (Sekda) Banten Deden Apriandi membeberkan sejumlah masalah krusial yang ditemukan dalam peninjauan aset Barang Milik Daerah (BMD), khususnya aset tanah.

BANDARA
Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Tidak Ada Penerbangan Batal Akibat Erupsi Semeru, AirNav Terbitkan Pemberitahuan Khusus

Kamis, 20 November 2025 | 16:53

Menyusul peningkatan signifikan aktivitas Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, hingga Kamis 20 November 2025, operasional penerbangan di ruang udara Jawa dan sekitarnya dipastikan masih berjalan normal.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill