Connect With Us

Zona Merah Tak Ada Lagi, Tempat Wisata di Tangsel Dibuka Lebaran

Rachman Deniansyah | Selasa, 11 Mei 2021 | 09:21

| Dibaca : 2083

Taman Kota 1 Tangerang Selatan. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Sejumlah tempat wisata di Tangerang Selatan akan tetap diperbolehkan beroperasi saat Hari Raya Idul Fitri 2021 mendatang. 

Hal demikian dikatakan Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Heru Agus saat dihubungi awak media, Selasa (11/5/2021). 

"Kalau untuk wisata akan kita buka tapi ikuti protokol kesehatan dan surat edaran wali kota," ujar Heru. 

Heru menerangkan, diperbolehkannya tempat wisata untuk tetap buka saat lebaran mendatang, karena mengingat tak adanya zona merah di Tangsel, di tingkat RT dan RW. 

Ia mengacu kepada aturan atau surat edaran terkait pelaksanaan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) Mikro di Tangsel. 

"Tempat wisata itu sesuai survey tetap dibuka sepanjang masih berada di zona kuning dan hijau. Acuannya itu surat edaran PPKM. Jadi kita ikuti PPKM mikro," kata Heru. 

Adapun, salah satu tempat wisata yang akan dibuka nantinya, adalah bioskop. 

"Dengan kapasitas pengunjung 40 persen," pungkasnya. (RED/RAC)

TEKNO
Batas Akhir 31 Desember 2023, Begini Cara Mudah Gabung NIK dan NPWP

Batas Akhir 31 Desember 2023, Begini Cara Mudah Gabung NIK dan NPWP

Sabtu, 9 Desember 2023 | 15:27

TANGERANGNEWS.com- Pemerintah resmi akan memberlakukan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dipadankan atau digabung dengan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) dengan batas akhir 31 Desember 2023.

HIBURAN
8 Ribu Peserta Ramaikan Paramount Color Walk 2023 di Gading Serpong Tangerang

8 Ribu Peserta Ramaikan Paramount Color Walk 2023 di Gading Serpong Tangerang

Sabtu, 9 Desember 2023 | 18:32

TANGERANGNEWS.com-Sebanyak lebih dari 8.000 orang meramaikan event Paramount Color Walk (PWK) 2023 mewarnai Kota Gading Serpong, Kabupaten Tangerang, Sabtu, 9 Desember 2023, pagi.

BISNIS
Di COP28 Dubai, PLN Gandeng HDF Prancis Lanjutkan Kerja Sama Pembangkit Listrik Hidrogen

Di COP28 Dubai, PLN Gandeng HDF Prancis Lanjutkan Kerja Sama Pembangkit Listrik Hidrogen

Rabu, 6 Desember 2023 | 22:04

TANGERANGNEWS.com- PT PLN (Persero) kembali melakukan kesepakatan bisnis dengan perusahaan hidrogen asal Perancis, Hydrogen De France (HDF Energy) dalam gelaran COP28, Dubai, pada Minggu, 03 Desember 2023.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill