Connect With Us

Polres Tangsel Sukseskan Vaksinasi Ratusan Dosis dalam Sehari

Rachman Deniansyah | Rabu, 9 Juni 2021 | 15:24

Kegiatan vaksinasi guna mencegah penyebar COVID-19 di Mapolres Tangerang Selatan, Rabu, 9 Juni 2021. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kepolisian Resor Tangerang Selatan menyediakan ratusan dosis vaksin COVID-19 bagi pelayan publik dan masyarakat lanjut usia (lansia), di Mapolres Tangerang Selatan, Rabu, 9 Juni 2021. 

Kabag OPS Polres Tangsel Kompol Hannry Tambunan menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya Kepolisian dalam mendukung program vaksinasi yang dicanangkan oleh pemerintah dalam menciptakan hard immunity atau kekebalan massal. 

Kegiatan itu, kata Hannry, tentunya juga bertujuan guna menyudahi massa pandemi COVID-19, termasuk di wilayah termuda se-Banten ini. 

"Kita kegiatan vaksinasi ini dilakukan guna menjalankan program pemerintah Pak Jokowi untuk mempercepat masyarakat yang belum divaksin, jadi target kita hari pelayan publik dan lansia," ujar Hannry di Mapolres Tangsel. 

Sedikitnya, terdapat sebanyak 600 dosis vaksin yang disediakan bagi masyarakat yang tergolong lansia dan pelayan publik. 

"Jumlah dosis ada 600, kota dapat bantuan dari Dokpol Polda Metro Jaya sebanyak 250 dan Pemkot Tangsel sebanyak 350.

Ratusan dosis vaksin tersebut, ditargetkan akan rampung disuntikkan kepada para masyarakat dalam waktu sehari. 

"Ini satu hari saja pelaksanaannya. Nanti vaksin kedua dilaksanakan 28 hari ke depan setelah ini. Jadi kira-kira tanggal 7 Juli 2021. Ada vaksinasi kedua," tuturnya. 

Seluruh peserta, kata Hannry, merupakan masyarakat yang telah didata oleh anggota Bhayangkara Pembina Kemanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) yang tersebar di seluruh wilayah Tangsel. 

"Jadi sementara sudah kita data dari anggota Bhabinkamtibmas kami untuk yang lansia dan pelayan publik. Kemudian sesuai dengan data yang diberikan mereka mengantri per kedatangannya ke Polres Tangsel," pungkasnya. (RED/RAC)

PROPERTI
Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Ini Alasan Gading Serpong Berkembang Pesat Jadi Pusat Bisnis Baru di Tangerang Raya

Jumat, 9 Januari 2026 | 18:47

Kawasan Paramount Gading Serpong tidak hanya dikembangkan sebagai kawasan hunian, wilayah ini dirancang dengan konsep terpadu yang mencakup area komersial, fasilitas pendidikan, layanan kesehatan, hingga ruang publik penunjang aktivitas masyarakat.

KAB. TANGERANG
Total Ada 29,5 Hektare Sawah di Kabupaten Tangerang Gagal Panen Gegara Banjir

Total Ada 29,5 Hektare Sawah di Kabupaten Tangerang Gagal Panen Gegara Banjir

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:20

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Tangerang mencatat ada sebanyak 29,5 hektare area persawahan di daerahnya yang gagal panen akibat terendam banjir.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill