Connect With Us

Wakil Wali Kota Tangsel Pilar Saga Ichsan Dinyatakan Positif COVID-19

Rachman Deniansyah | Kamis, 10 Juni 2021 | 22:17

Benyamin Pilar Resmi Pimpin Tangsel. (Rachman Deniansyah / TangerangNews.com@2021)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Pilar Saga Ichsan dikabarkan telah terinfeksi COVID-19. Saat ini dirinya pun harus menjalani isolasi mandiri selama sekitar dua pekan mendatang. 

Kabar tersebut pun turut dibenarkan Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie saat di konfirmasi awak media, Kamis, 10 Juni 2021. 

"Benar. Saat ini beliau sedang menjalani isolasi mandiri," ujar Benyamin. 

Menurut dia, Pilar diduga terpapar COVID-19 sejak tiga atau empat hari lalu. Namun kini, kondisinya semakin membaik. 

"Sekarang kondisinya semakin baik. Panasnya sudah hilang, tinggal batuknya saja kalau enggak salah. Tapi Alhamdulillah kondisinya semakin membaik," kata Benyamin. 

Benyamin pun menduga wakilnya itu tertular dan dinyatakan COVID-19 di saat jadwal aktivitas yang padat, termasuk banyaknya jadwal audiensi yang dilakukannya. 

"Kayaknya Pilar dapatnya dari tamu yang berkunjung, karena kan beliau audiensi terus dengan berbagai kelompok masyarakat," ujar Benyamin. 

Atas dugaan itu, Benyamin menyatakan bahwa pihaknya akan membuat protap terkait audiensi yang lebih ketat. 

"Ya nanti kita akan bikin aturan untuk audiensi itu seperti apa. Jangan banyak (peserta audiensi), kemudian kalau perlu tidak hanya diperiksa suhu tubuh saja," pungkasnya. (RED/RAC)

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

BISNIS
Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Perkuat Jaringan Layanan, WOM Finance KC Tigaraksa Pindah ke Lokasi Strategis di Cikupa

Kamis, 22 Januari 2026 | 15:01

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (WOM Finance) resmi mengumumkan perpindahan Kantor Cabang (KC) Tangerang 4 Tigaraksa ke lokasi baru yang lebih strategis, demi memberikan pelayanan yang lebih prima dan nyaman bagi nasabah.

KOTA TANGERANG
Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Dramatis, Bayi Lahir Selamat di Tengah Banjir Cipondoh Tangerang

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:42

Di balik kepungan banjir yang melanda sejumlah wilayah di Kota Tangerang, sebuah kabar membahagiakan menyeruak dari RW 04, Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill