Connect With Us

Hujan & Angin Kencang, Warteg di Jalan Viktor Tangerang Selatan Hancur Tertimpa Pohon

Rachman Deniansyah | Rabu, 16 Juni 2021 | 21:07

Sebatang pohon yang menimpa salah satu bangunan warung makan tegal (warteg) di Jalan Raya Viktor, Serpong, Tangerang Selatan, Rabu, 16 Juni 2021. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Guyuran hujan deras disertai angin kencang yang mengguyur siang hari menumbangkan sebatang pohon di Jalan Raya Viktor, Serpong, Tangerang Selatan, Rabu, 16 Juni 2021. 

Namun nahasnya, batang pohon yang memiliki diameter sekitar 20 sentimeter menimpa salah satu bangunan warung makan tegal (warteg) di sekitarnya. 

"Pohon tumbang. Kejadian sekitar setengah 2 (13.30 WIB). Itu waktu hujan angin pokoknya. Hujan deras sekali, angin kencang berhembus," ujar pemilik warteg, Fitria, 31.

Kejadian itu berlangsung tanpa diduga. Ia tersadar ketika terdapat suara berasal dari bagian atap wartegnya. 

"Bunyi braaak langsung saja gitu. Lampu langsung pecah semua. Genting langsung ambruk," katanya. 

Akibat hantaman batang pohon tersebut, sebagian bangunan warung makannya itu mengalami kerusakan. 

"Itu dapur sama kamar mandi. Saat kejadian lagi pada duduk bertiga, saya sama anak langsung lari keluar semua," tuturnya. 

Namun beruntung, pohon yang menimpa warung makannya itu tidak merusak etalase tempat ia menyajikan makanan. 

"Alhamdulillah kalau etalase, makanan masih pada banyak enggak kena. Soalnya kan di tengah," pungkasnya. (RED/RAC)

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

MANCANEGARA
WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

WEF Proyeksikan Badai PHK Berlanjut hingga 2030, Penyebabnya Gegara AI 

Kamis, 8 Januari 2026 | 13:17

Pergantian tahun belum membawa angin segar bagi pasar tenaga kerja global. Ancaman pemutusan hubungan kerja diperkirakan masih akan membayangi hingga beberapa tahun ke depan, bahkan berpotensi berlangsung sampai 2030.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill