Connect With Us

DPRD Kota Tangsel Dihuni Anggota Baru, Julham Firdaus Naik Gantikan Nurhayati Yusup

Rachman Deniansyah | Senin, 27 September 2021 | 21:17

Julham Firdaus saat dilantik Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang Selatan. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Tangerang Selatan resmi melakukan pergantian antarwaktu (PAW) terhadap anggotanya yang berasal dari Fraksi Partai Demokrat. 

Julham Firdaus kini resmi dilantik menggantikan almarhum Nurhayati Yusup yang wafat pada Mei silam. Pergantian tersebut pun tertuang di dalam Keputusan Gubernur Banten nomor 171.3/Kep.205-Huk/2021.

"Keputusan itu ditetapkan di Serang 13 September 2021 Gubernur Banten Wahidin Halim, ditandatangani dan dicap," ujar Sekretaris Dewan (Sekwan) Kota Tangsel Chaerul Saleh, Senin, 27 September 2021. 

Atas pelantikan itu, Julham pun kini harus meneruskan masa bakti Nurhayati di sisa waktu periode tahun 2019-2024.

"Meresmikan pengangkatan saudara Julham Firdaus dari Partai Demokrat sebagai pengganti antar waktu Anggota DPRD Kota Tangsel sisa masa jabatan tahun 2019-2024, terhitung sejak tanggal pengucapan sumpah janji," terangnya.

Dengan demikian, Julham pun kini harus mengisi formasi kosong sepeninggalan Nurhayati. Ia masuk ke dalam anggota Komisi IV DPRD Kota Tangsel.

"Maka dengan ini kami umumkan susunan Komisi IV DPRD Kota Tangerang Selatan. Julham Firdaus jabatan anggota Fraksi Demokrat," tandasnya

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill