Connect With Us

Tabrak Pohon di Tangsel, Empat Siswi Penumpang Bus Sepolwan Luka-luka

Rachman Deniansyah | Jumat, 3 Desember 2021 | 22:25

Satu unit bus yang ditumpangi para siswi Sekolah Polisi Wanita (Sepolwan) mengalami kecelakaan saat melintas di Jalan Graha Raya Bintaro, dekat Polsek Pondok Aren, Tangerang Selatan, Jumat, 3 Desember 2021 petang. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Kendaraan bus yang ditumpangi para siswi Sekolah Polisi Wanita (Sepolwan) mengalami kecelakaan saat melintas di Jalan Graha Raya Bintaro, dekat Polsek Pondok Aren, Tangerang Selatan, Jumat, 3 Desember 2021 petang. 

Akibatnya, terdapat empat siswi yang berada di dalam kendaraan tersebut, mengalami luka-luka. 

Kanit Laka Lantas Polres Tangsel Iptu Nanda Setya Pratama Baso saat dikonfirmasi mengatakan, kecelakaan tunggal itu bermula ketika bus yang dikemudikan oleh Briptu Nur Pujianto sedang menjemput para siswi. 

"Menjemput di Polsek Pondok Aren. Namun sesampainya di Pom Bensin Parigi, sopir hendak memutar balik bus menuju Polsek Pondok Aren," ujar Nanda.

Namun, saat memutar balik kendaraannya tersebut, sopir terkejut dengan adanya dahan pohon di hadapannya. 

"Sopir tidak melihat adanya dahan pohon di pinggir jalan tiba-tiba menabrak," ucap Nanda. 

Akibatnya, bus yang pengangkut siswi Sepolwan itu ringsek. "Badan bus bagian kiri ringsek. Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Tetapi empat orang mengalami luka ringan saja," tuturnya. 

Keempat siswi yang mengalami luka itu pun langsung dilarikan ke Puskesmas terdekat guna mendapat penanganan medis. "Alhamdulillah untuk saat ini sudah diperbolehkan pulang," pungkasnya.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill