Connect With Us

Belum Ada Omicron di Tangsel, Pemkot Siapkan Langkah Antisipasi

Rachman Deniansyah | Kamis, 6 Januari 2022 | 16:46

Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie. (@TangerangNews / Rachman Deniansyah)

TANGERANGNEWS.com-Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Selatan mengeklaim belum menemukan satupun kasus Covid-19 varian Omicron di wilayahnya. 

"Alhamdulillah belum (ada kasus Omicron). Hasil tracing dari Dinas Kesehatan Kota Tangsel Alhamdulillah di Tangsel ini belum ada," ungkap Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie, Kamis, 6 Desember 2021.

Kendati kasus penularan varian Omicron ini belum ditemukan di Tangsel, namun Pemkot akan tetap bersiaga. 

Menurut Benyamin, terdapat sejumlah langkah yang telah disiapkan olehnya. Salah satunya dengan menyiagakan tempat karantina terpusat, jika suatu waktu kasus tersebut ditemukan. 

"Kami tetap menyiapkan RLC (Rumah Lawan Covid-19) sebagai lokasi isolasi atau karantina pasien Covid-19. Jadi, kesiapan tetap kami lakukan," ujar Benyamin. 

Rumah Lawan Covid-19 Kota Tangsel, memiliki ketersediaan kapasitas mencapai 336 tempat tidur yang meliputi tiga zona berbeda.

Selain itu, seluruh infrastruktur mulai dari fasilitas penunjang hingga tenaga medis juga kini masih disiagakan. 

"Jadi kita jaga betul. Persiapannya tetap kita lakukan," imbuhnya.

BANTEN
PLN Gelar Audiensi dengan Kejati Banten, Bahas Isu Kelistrikan Daerah

PLN Gelar Audiensi dengan Kejati Banten, Bahas Isu Kelistrikan Daerah

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:51

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi Banten melakukan audiensi dengan Kejaksaan Tinggi Banten di Serang untuk membahas sejumlah persoalan dan kebutuhan terkait penyelenggaraan kelistrikan di Provinsi Banten.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

NASIONAL
Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kapan Musim Hujan 2026 Berakhir? Ini Kata BMKG

Kamis, 22 Januari 2026 | 09:48

Hingga memasuki awal tahun 2026, hujan masih turun dengan intensitas cukup tinggi di banyak wilayah Indonesia. Kondisi cuaca basah yang berkepanjangan ini berdampak pada aktivitas harian masyarakat dan memicu kekhawatiran terhadap risiko banjir

KOTA TANGERANG
Selesai Direnovasi, Lapangan Stadion Mini Porci Cibodas Bisa Dipakai Saat Hujan

Selesai Direnovasi, Lapangan Stadion Mini Porci Cibodas Bisa Dipakai Saat Hujan

Kamis, 22 Januari 2026 | 08:32

Stadion Mini Porci Cibodas, Kota Tangerang, mulai beroperasi setelah peningkatan fasilitas lapangan rampung dilakukan.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill