Connect With Us

Keterisian ICU RS Rujukan Pasien Covid-19 di Tangsel Melonjak

Tim TangerangNews.com | Sabtu, 12 Februari 2022 | 09:17

Ilustrasi pasien penderita Covid-19. (@TangerangNews / Shutterstock)

TANGERANGNEWS.com–Tingginya jumlah kasus positif Covid-19 di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) menyebabkan tingkat keterisian tempat tidur atau bed occupancy ratio (BOR) di ruangan intensive care unit (ICU) rumah sakit (RS) rujukan pasien Covid-19 menjadi melonjak.

Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Tangsel menyebutkan peningkatan BOR juga terjadi di ruangan isolasi. "BOR ruangan isolasi mencapai 48,8 persen," kata Kepala Bidang P2P Dinkes Tangsel Ady Purnawan, Jumat 11 Februari 2022, seperti dikutip dari Kompas.

Hingga Jumat 11 Februari, sebanyak 302 tempat tidur terpakai dari 619 tempat tidur yang tersedia di ruangan isolasi. Sebelumnya, BOR ruangan isolasi di Tangsel sebesar 48,6 persen pada Selasa 8 Februari lalu. 

Sedangkan BOR di ruangan ICU mengalami kenaikan lebih dari 10 persen. Sebelumnya, pada Selasa 8 Februari, tingkat keterisian ICU berada di angka 14 persen. Sedangkan data per Jumat, keterisian ICU meningkat menjadi 27,6 persen. 

"Dari 58 tempat tidur yang tersedia, 16 tempat tidur ICU terpakai. BOR-nya menjadi 27,6 persen," ungkap Ady.

Sementara itu, Juru Bicara Kementerian Kesehatan RI Siti Nadia Tarmizi melaporkan, jumlah pasien Covid-19 yang dirawat di RS hingga Jumat 11 Februari pukul 17.00 WIB berjumlah 29 persen dari total 86.594 unit tempat tidur yang tersedia dalam skala nasional.

"Tempat tidur isolasi yang terpakai 23.109 unit dari total 24.718 unit. Tempat tidur ICU terpakai 1.609 unit dari total 8.240 unit," kata Siti Nadia Tarmizi melalui keterangan tertulis, Jumat 11 Februari 2022.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill