Connect With Us

Gara-gara Komorbid, Banyak Lansia di Tangsel Tidak Bisa Divaksin

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 21 Februari 2022 | 15:59

Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie meninjau vaksinasi di Kampung Dhuha Ar-Raudhah, Kelurahan Benda Baru, Kecamatan Pamulang, Kota Tangsel, Senin 21 Februari 2022. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie menyebut banyak warga lanjut usia (lansia) yang tidak bisa divaksin Covid-19 karena memiliki komorbid atau penyakit bawaan.

Hal ini membuat capaian vaksinasi bagi lansia belum optimal. Karena itu vaksinasi di Tangsel masih terus digencarkan.

“Diutamakan untuk lansia, karena persentasenya masih di bawah yang lain. Lansia ini banyak yang memiliki komorbid, sehingga banyak yang belum bisa divaksin," ungkapnya saat meninjau vaksinasi di Kampung Dhuha Ar-Raudhah, Kelurahan Benda Baru, Kecamatan Pamulang, Kota Tangsel, Senin 21 Februari 2022.

Diketahui, lansia yang sudah vaksinasi di Tangsel ada sekitar 72 persen dosis pertama, serta 63 persen untuk dosis kedua. Dibandingkan dengan yang lain, persentasinya lebih tinggi.

Dengan demikian, Benyamin menyampaikan harapan kepada lansia yang memiliki riwayat komorbid serta tidak dapat menerima vaksin, untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Saya sih berharap bahwa lansia yang karena komorbid tidak bisa divaksin, itu tetap patuhi protokol kesehatan,” ujarnya.

Sementara kegiatan vaksinasi hari ini ditargetkan sebanyak 150 orang terdiri dari lansia dan dewasa serta anak-anak.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

NASIONAL
Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Di Ajang Electricity Connect 2024, PLN Tebarkan Semangat Kolaborasi untuk Transisi Energi 

Kamis, 21 November 2024 | 20:05

PT PLN (Persero) terus memperkuat kolaborasi global untuk mendukung transisi energi di Indonesia. Langkah ini terlihat pada pembukaan Electricity Connect 2024, konferensi dan pameran ketenagalistrikan terbesar se-Asia Tenggara

TANGSEL
Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Puluhan Truk Langgar Jam Operasional Ditilang di Tangsel

Kamis, 21 November 2024 | 16:21

Dinas Perhubungan (Dishub) Tangerang Selatan (Tangsel) menilang puluhan unit truk tambang dan barang yang melanggar izin jam operasional di daerah tersebut, Kamis 22 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill