Connect With Us

Maju Jadi Cawalkot di 2024, Pilar Ingin Selesaikan Program Kerja

Rahmat Hidayat | Jumat, 27 Mei 2022 | 17:38

Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan. (@TangerangNews / Rahmat Hidayat)

TANGERANGNEWS.com-Wakil Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Pilar Saga Ichsan, siap untuk maju kembali di Pilkada 2024.

Menurutnya, masa jabatan satu periode atau 3,5 tahun, pada tahun 2021 sampai 2024 dinilai tidaklah cukup, untuk menyelesaikan program-program yang sudah direncanakan.

Dirinya pun mengatakan, sudah berbicara dengan Wali Kota Tangsel Benyamin Davnie secara personal terkait niatnya itu untuk maju kembali di pilkada nanti.

''Kalau saya 2024 mau jadi wakil Pak Ben (Benyamin Davnie) lagi. Saya belum tahu beliau siap atau tidak ya, tapi kalau saya ngobrol - ngobrol ke beliau, saya siap untuk membereskan tugas kita,'' ucapnya Jumat, 27 Mei 2024.

Menurutnya, dengan masa jabatan sesingkat itu, tidak lah maksimal untuk menyelesaikan programnya tersebut.  

''Karena 3 tahun setengah, menurut saya terlalu pendek, dalam arti program ini harus diselesaikan,'' ujarnya.

Jika diberikan pilihan menjadi eksekutif atau legislatif, Pilar lebih memilih menjadi eksekutif. Pasalnya dirinya bisa lebih banyak mewujudkan ide dan gagasannya.

''Karena saya belum pernah di dewan ya, dan saya langsung jadi wakil wali kota. Saya merasakan banyak sekali ide gagasan saya yang bisa saya wujudkan di eksekutif,'' tandas Pilar.

TANGSEL
Katarak Hilang dengan Cepat dan Tanpa Jahitan di RS IMC Bintaro

Katarak Hilang dengan Cepat dan Tanpa Jahitan di RS IMC Bintaro

Selasa, 23 April 2024 | 13:21

Katarak adalah kondisi mata yang terjadi ketika lensa mata menjadi keruh. Lensa mata yang sehat seharusnya jernih, tetapi pada penderita katarak, lensa ini berubah menjadi buram atau keruh, sehingga mengganggu penglihatan.

BANTEN
PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

PLN Banten Catat Ada 1.200 Transaksi SPKLU Selama Mudik Lebaran 2024

Selasa, 23 April 2024 | 11:21

Sebanyak 1.200 transaksi terjadi di Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) selama masa mudik Lebaran 2024, terhitung mulai 3 hingga 19 April 2024.

KOTA TANGERANG
PKL Ditertibkan, Pemkot Tangerang Bakal Fungsikan Kembali Irigasi Kali Sipon

PKL Ditertibkan, Pemkot Tangerang Bakal Fungsikan Kembali Irigasi Kali Sipon

Senin, 22 April 2024 | 18:27

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang baru saja memulai proses penataan Pasar Sipon Cipondoh, dengan penertiban pedagang kali lima (PKL) di sepanjang Jalan Irigasi Sipon, mulai 22-23 April 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill