Connect With Us

Polres Tangsel Tengah Proses Kasus Dugaan Penganiayaan Mahasiswi UPH

Rangga Agung Zuliansyah | Sabtu, 18 Februari 2023 | 22:29

Bukti luka yang dialami mahasiswi Universitas Pelita Harapan (UPH) Tangerang, Anisa Sakinah, diduga akibat dianiaya mantan pacarnya, Sabtu 18 Februari 2023. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Laporan dugaan penganiayaan yang diduga menimpa mahasiswi Universitas Pelita Harapan (UPH) Annisa Sakinah, dibenarkan oleh Polres Tangerang Selatan (Tangsel).

Dugaan penganiayaan yang dilakukan oleh teman pria korban, Benedict Jevon Kusuma, dilaporkan pada 15 Februari 2023. 

"Terkait viralnya seorang mahasiswi UPH yang menjadi korban penganiayaan, bahwa benar kita dari Polres Tangerang Selatan, pada tanggal 15 Februari 2023 telah menerima laporan polisi dari yang bersangkutan dengan dugaan tindak penganiayaan," kata Kasie Humas Polres Tangsel Ipda Galih, Sabtu 18 Februari 2023, 

Lalu, saat ini kasus tersebut masih proses penyelidikan pihak Reskrim Polres Tangsel, sebagai tindak lanjut laporan mahasiswi jurusan management business tersebut. 

"Kita masih lakukan pemeriksaan dan untuk kejadian penganiayaan yang dialami korban, yang dilaporkan pada kami terjadi di sekitar tanggal 25 November 2022 lalu," ujar Galih. 

Terhadap bekas luka yang dialami korban atas dugaan kekerasan oleh kekasihnya itu, petugas dan korban pun telah melakukan visum di Rumah Sakit Medika, Kota Tangsel. 

"Lukanya sudah kita visum, saat ini kami selidiki dan masih memintai keterangan pelapor," ungkapnya. 

Diketahui, kasus dugaan penganiayaan yang dalami Anisa viral di setelah ia memposting kejadian itu media sosial.

Melalui akun twitternya, @annisasknh8, ia juga membagikan bukti foto-foto sejumlah luka yang cukup parah akibat penganiayaan yang dialami.

NASIONAL
PLN Dukung UMKM Indonesia Timur Go Internasional

PLN Dukung UMKM Indonesia Timur Go Internasional

Minggu, 24 November 2024 | 19:10

PT PLN (Persero) bersama empat Badan Usaha Milik Negara (BUMN) lainnya mendukung penuh penyelenggaraan Pesona Timur Indonesia yang berlangsung pada 21-24 November 2024 di Gedung Sarinah, Jakarta.

KOTA TANGERANG
DPUPR Kota Tangerang Aktifkan 15 Mesin Pompa Air Atasi Banjir di Periuk

DPUPR Kota Tangerang Aktifkan 15 Mesin Pompa Air Atasi Banjir di Periuk

Minggu, 24 November 2024 | 17:43

Kondisi banjir akibat jebolnya tanggul di Perumahan Garden City, Kelurahan Gebang Raya, Kecamatan Periuk masih dalam penanganan petugas gabungan, Minggu 24 November 2024.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

BANDARA
WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

WNI Buron Judi Online W88 Ditangkap di Filipina

Jumat, 22 November 2024 | 14:52

Warga negara Indonesia (WNI) buronan kasus judi online W88 yang kabur ke Filipina ditangkap aparat Bareskrim Polri.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill