Connect With Us

Pemkot Tangsel Targetkan 30% Ruang Hijau

| Minggu, 3 Mei 2009 | 18:23

TANGERANG(SI)- Pemkot Tangsel berupaya memberikan citra kota yang berbeda dari kota lainnya. Upaya penataan wilayah kota pun mulai tersusun baik. Diantaranya penerapan lahan ruang terbuka hijau (RTH). Ditargetkan ruang terbuka hijau itu harus 30 % dari luas wilayah kota. Itu merujuk pada UU No.26/ 2007 tentang Penataan Ruang. Wali Kota Tangerang Selatan Sholeh MT menegaskan ruang terbuka hijau itu harus ditata sejak awal. Dengan menertibkan bangunan-bangunan yang memang melanggar UU tersebut. “Sanksi dalam UU tentang penataan ruang sudah cukup jelas. Bagi pelaku yang melanggar tata ruang itu dapat dikenakan sanksi pidana minimal Rp500 juta dan setinggi-tingginya Rp1,5 miliar, di tambah sanksi kurungan yang minimal 3 tahun dan maksimal 15 tahun penjara,” katanya, Minggu (3/5). Untuk itu Pemkot Tangsel bakal mulai menertibkan pada perumahan di sekitar saluran air. Ini seklaigus mendukung upaya penataan bangunan di sekitar saluran sungai pasca bencana Situ gintung. Sholeh mengakui banyak kota-kota lain yang sulit mengejar target luas RTH nya. Karena memang sudah kalah dengan lajunya pertumbuhan ekonomi. Akibatnya banyak bangunan bisnis berdiri. Tanpa mampu terhalangi dengan aturan-aturan. "Tapi kita coba untuk menatanya. Setidaknya masih banyak lahan di Tangsel yang kosong dan itu harus dipertahankan dulu," paparnya.(den)
PROPERTI
Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Hampton Square Destinasi Lifestyle dan Kuliner Terbaru di Kawasan Gading Serpong 

Rabu, 16 April 2025 | 18:58

Kawasan Gading Serpong kembali mempunyai spot destinasi baru dengan hadirnya Hampton Square. Sebuah lifestyle open space mall yang berlokasi di Manhattan District, Kelurahan Medang, Kabupaten Tangerang.

OPINI
Pemutihan Pajak Tanpa Pemutihan Sistem Hidup, Rakyat Terus Dipalak

Pemutihan Pajak Tanpa Pemutihan Sistem Hidup, Rakyat Terus Dipalak

Senin, 14 April 2025 | 14:10

Masyarakat Kota Tangerang antusias memanfaatkan program pemutihan pajak kendaraan bermotor pada hari pelaksanaannya di Samsat Cikokol Tangerang.

NASIONAL
barenbliss Hadirkan Cushion dan Concealer Terbarunya

barenbliss Hadirkan Cushion dan Concealer Terbarunya

Kamis, 17 April 2025 | 20:31

barenbliss (BNB) meluncurkan dua inovasi make up terbarunya yakni Bloomdew Moonlight Dewy Mesh Cushion untuk kilau sehat tahan lama, serta Bloomdew Aqua Pearl Concealer untuk tampilan flawless yang natural.

HIBURAN
Viral Seteru Tretan Muslim vs King Abdi MasterChef, Begini Resep Cara Masak Bebek Bumbu Hitam Khas Madura 

Viral Seteru Tretan Muslim vs King Abdi MasterChef, Begini Resep Cara Masak Bebek Bumbu Hitam Khas Madura 

Jumat, 18 April 2025 | 18:45

Komika sekaligus pemilik dari waralaba Bebek Carok tengah menjadi bahan perbincangan netizen lantaran tengah berseteru dengan jebolan MasterChef, King Abdi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill