Connect With Us

Kantongi Identitas, Polisi Buru Pelaku Penyiram Air Keras Anggota Polsek Ciputat Timur

Rangga Agung Zuliansyah | Minggu, 19 Januari 2025 | 19:22

Polisi korban penyiraman air keras di Jalan Cirendeu Raya, Pisangan, Ciputat Timur dengan Jalan Cabe I, Pondok Cabe Ilir, Pamulang, Kamis 16 Januari 2025, dini hari. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Polisi tengah memburu pelaku penyiraman anggota Polsek Ciputat Timur dan mitra polsek yang hendak membubarkan aksi tawuran Kamis 16 Januari 2025, lalu.

Kapolres Tangerang Selatan (Tangsel) AKB Victor Inkiriwang menyatakan pihaknya tengah mengetahui identitas pelaku. Namun ia belum bisa membeberkan lebih detail terkait siapa dan berapa jumlah pelaku.

"Pelaku yang terlibat dalam penganiayaan terhadap anggota kami sudah teridentifikasi dan saat ini sedang dilakukan pengejaran," katanya seperti dilansir dari Media Indonesia, Sabtu 18 Januari 2025..

Victor menegaskan pihaknya akan segera mengungkap kasus tersebut. Sementara itu, untuk kondisi korban penyiraman air keras yakni anggota Polsek Ciputat Timur Briptu Fadel Ramos dan mitra polisi Dion Saputra sudah berangsur membaik.

"Sudah membaik, sudah dapat dinyatakan rawat jalan oleh pihak dokter. Untuk korban mitra kepolisian, yakni Dion Saputra ini kita rujuk ke RS Polri untuk mendapatkan perawatan intensif," katanya.

Seperti diketahui sebelumnya, kedua korban disiram air keras di Jalan Cirendeu Raya, Pisangan, Ciputat Timur dengan Jalan Cabe I, Pondok Cabe Ilir, Pamulang.

Peristiwa tragis itu terjadi pada Kamis 16 Januari 2025 sekira pukul 04.00 WIB, saat kedua korban tengah berpatroli di lokasi untuk antisipasi kejahatan jalanan serta tawuran.

Para pelaku yang belum diketahui identitasnya melakukan penyiraman hingga keduanya menderita luka bakar di bagian wajah dan lengan. Akhirnya Briptu Fadel Ramos dan mitra polisi Dion Saputra dievakuasi ke rumah sakit.

"Saudara FR mengalami luka pada kedua mata diduga akibat siraman sejenis cairan pada muka, serta mengalami luka memar pada lengan kanan. Kemudian DS juga luka pada kedua mata," ungkap Kasi Humas Polres Tangsel AKP Agil, Jumat 17 Januari 2025.

SPORT
Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Indomilk Arena Tangerang Sudah Berstandar FIFA, Andra Soni Harap Seluruh Stadion di Banten Menyusul

Selasa, 18 Maret 2025 | 22:48

Stadion Indomilk Arena Kabupaten Tangerang menjadi salah satu dari 17 stadion di Indonesia yang diesmikan Prabowo Subianto, Selasa 18 Maret 2025.

TANGSEL
Ratusan Warga Tangsel Aksi Bela Palestina

Ratusan Warga Tangsel Aksi Bela Palestina

Jumat, 18 April 2025 | 19:17

Ratusan warga Tangerang Selatan (Tangsel) memadati Bunderan Pamulang melakukan aksi peduli Palestina, Jumat 19 April 2025.

HIBURAN
Viral Seteru Tretan Muslim vs King Abdi MasterChef, Begini Resep Cara Masak Bebek Bumbu Hitam Khas Madura 

Viral Seteru Tretan Muslim vs King Abdi MasterChef, Begini Resep Cara Masak Bebek Bumbu Hitam Khas Madura 

Jumat, 18 April 2025 | 18:45

Komika sekaligus pemilik dari waralaba Bebek Carok tengah menjadi bahan perbincangan netizen lantaran tengah berseteru dengan jebolan MasterChef, King Abdi.

TEKNO
Simak Cara Cek Apakah HP Mendukung eSIM atau Tidak

Simak Cara Cek Apakah HP Mendukung eSIM atau Tidak

Jumat, 18 April 2025 | 13:20

Teknologi eSIM kini makin banyak digunakan karena kepraktisannya. Terlebih, Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) telah mewacanakan untuk mempercepat migrasi dari kartu SIM fisik ke eSIM.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill