Connect With Us

Empat Pengguna Narkoba Dibekuk Polsek Pamulang

| Senin, 19 Desember 2011 | 19:44

Polsek Pamulang. (tangerangnews / dira)


TANGERANG-Empat pengendar narkoba jenis sabu - sabu dan ganja ditangkap petugas Polsek Pamulang. Keempatnya, ditangkap dalam dua hari di tempat terpisah.
 
Kapolsek Pamulang, Kompol Zulkifli Muridu mengatakan,  keempat pelaku tersebut berinisial RP ,25 dengan barang bukti satu paket ganja kering dan lima linting ganja, ZA ,41, dengan barang bukti 0,5 gram sabu - sabu, BD ,35, dengan barang bukti 0,5 gram sabu - sabu dan ZL ,24, dengan barang bukti 0,2 gram sabu - sabu.
Dijelaskan Kapolsek, untuk pelaku berinisial RP, ditangkap di Warung Media, Ruko Pamulang, Pamulang Barat. Dari pengakuan pelaku, barang tersebut diperoleh dari ZB di Pondok Pinang, Ciputat, untuk digunakan sendiri.
     "Akibat perbuatannya, pelaku dijerat dengan hukuman empat tahun penjara dan denda maksimal delapan miliar rupiah," katanya.
    Sedangkan untuk pelaku berinisial ZA, penangkapan dilakukan di Gg. Kinan, Cipayung, Ciputat, saat sedang ingin menggunakannya.
    Bahkan, dari keterangan pelaku, ternyata penangkapan kali ini merupakan yang ketiga kalinya. Dengan dua kasus lainnya yakni tertangkap saat menggunakan narkotika jenis ganja.
    "Dari keterangan yang diperoleh, ternyata pelaku sudah ditangkap dua kali dengan kasus yang serupa. Bahkan, kaki pelaku pun sudah ada tanda bekas tembakan," katanya menjelaskan.
     Sementara itu, untuk pelaku berinisial BD ditangkap di Jalan Raya Puspiptek, Serpong, dengan barang bukti yang disembunyikan di dalam sendalnya.
"Barang bukti diperoleh dari seseorang berinisial OE di kampung Ambon, Jakarta, dengan harga satu juta," katanya mengungkapkan.
    Untuk pelaku ZL, ditangkap dalam razia petugas gabungan di wilayah Pamulang. Ketika itu, pelaku yang mengetahui ada razia, membuang dompet berisi sabu - sabu ke jalan.
    "Petugas yang melihat, kemudian melakukan pemeriksaan dan dipastikan bila dompet tersebut berisi sabu - sabu," katanya. (VAN)
AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

TEKNO
Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Buka 4 Gerai di Tangerang Raya, Digiplus Hadirkan Beragam Gagdet Terbaru

Sabtu, 23 November 2024 | 16:41

Digiplus salah satu unit bisnis dari peritel gaya hidup ternama PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP), menyambut baik atas meningkatnya kebutuhan akan gadget dan teknologi di tengah masyarakat.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

NASIONAL
Akomodasi 160 Juta Pergerakan Masyarakat di Libur Natal 2024, Menhub Segera Finalisasi Harga Tiket Pesawat

Akomodasi 160 Juta Pergerakan Masyarakat di Libur Natal 2024, Menhub Segera Finalisasi Harga Tiket Pesawat

Senin, 25 November 2024 | 07:48

Menjelang libur Natal dan Tahun Baru 2024, Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi mengungkapkan, mobilisasi masyarakat di Pulau Jawa diperkirakan mencapai angka fantastis, yaitu 160 juta orang

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill