Connect With Us

Warga Pondok Aren Dikejutkan Penemuan Bayi Perempuan

| Rabu, 4 Januari 2012 | 17:11

TANGERANG-Warga Kampung Parigi, Kelurahan Parigi lama, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) dikejutkan dengan penemuan seorang bayi yang diperkirakan baru berusia dua hari. Bayi tersebut ditemukan sekitar pukul 19.30 WIB.

Bayi berjenis kelamin perempuan itu ditemukan dirumah Nurhadi yang berlokasi di Jalan H Sarmah, RT 03/04, Pondok Aren. Berdasarkan informasi yang dihimpun, penemuan bayi tersebut berawal saat Nurhadi sedang menuju warung sembako yang dimilikinya. Saat itu, Nurhadi terkejut melihat ada bayi dalam kondisi dibalut kain panjang (dibedong) sedang tergeletak diatas bangku warung.

"Pas saya lagi mau ke warung, tiba-tiba ada bayi diatas bangku warung," ujarnya.

Begitu melihat ada sosok bayi, Nurhadi langsung memberitahukan keluarganya. Warga sekitar yang mendengar peristiwa tersebut langsung berbondong-bondong mendatangi kediaman Nurhadi. Keluarga Nurhadi pun berniat merawat bayi malang tersebut."Insya Allah bayi mungil ini akan kami rawat," sambung Nurhadi.(DRA)

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

KOTA TANGERANG
Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Menu MBG di SMKN 3 Kota Tangerang Dibuat Siswa Jurusan Tata Boga

Kamis, 21 November 2024 | 18:52

Pelaksanaan uji coba program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali digelar di Kota Tangerang, dimana kali ini menyasar tingkat SMA.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill