Connect With Us

Akan Hadir Smartphone Rp200 Ribuan

EYD | Sabtu, 31 Oktober 2015 | 08:01

Datawind akan segera meluncurkan smartphone anyar mereka dengan banderol Rp200 ribuan. (istimewa / tangerangnews)

TANGERANG – Xiaomi telah berhasil merebut hati konsumen smartphone setelah menghadirkan produk berkualitas dengan harga miring. Namun, pabrikan ponsel asal Tiongkok itu harus mulai berhati-hati dengan smartphone terbaru yang dirilis DataWind dan RCom.

Dua perusahaan asal Kanada dan India itu baru saja mengumumkan smartphone terbaru mereka yang hanya dibanderol USD15 atau Rp200.000. Smartphone tersebut berjalan dengan OS Linux dan memiliki akses 2G.

Perangkat itu akan dirilis di India mulai 28 Desember mendatang. Sementara India yang masih dalam proses pengalihan dari ponsel biasa ke smartphone menjadi sasaran utama ponsel tersebut. "Fokus terbesar kami adalah layanan network, aplikasi, dan konten,” ujar Suneet Singh Tulu, CEO DataWind.

Jika benar harga dari smartphone itu hanya Rp 200 ribuan, maka dia akan menjadi ponsel pintar pertama dengan harga paling terjangkau. Xiaomi masih membanderol Redmi-nya dengan USD150 atau sekitar Rp2 juta.

TOKOH
Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Profil Marselino Ferdinan Si Pencetak Gol Kemenangan Timnas Indonesia vs Arab Saudi

Rabu, 20 November 2024 | 10:35

Sosok pemain muda Marselino Ferdinan menjadi sorotan setelah mencetak dua gol kemenangan bagi Timnas Indonesia dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Arab Saudi pada 19 November 2024, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

BISNIS
Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Media Asing Singgung Kebijakan Indonesia Blokir Aplikasi Temu

Rabu, 20 November 2024 | 09:49

Kehadiran aplikasi Temu marketplace asal China kian menjadi sorotan banyak pihak. Baru-baru ini, media asing menyinggung kebijakan pemerintah Indonesia yang memutuskan untuk memblokir aplikasi tersebut.

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

PROPERTI
48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

48 Unit Rumah Klaster Louise Ludes dalam 3 Jam Peluncuran, Summarecon Serpong Kantongi Rp225 Miliar

Minggu, 17 November 2024 | 21:50

Klaster Louise, hunian bergaya resort di Tangerang langsung ludes terjual pada tahap satu peluncuran, Sabtu 17 November 2024.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill