Connect With Us

X5 dan N8 Amunisi Terbaru Nokia

Denny Bagus Irawan | Rabu, 16 Juni 2010 | 10:29

Jo Harlow Senior Vice President Nokia Smartphone. (tangerangnews / dens)

TANGERANGNEWS-Nokia kembali mengeluarkan produk terbaru. Kali ini, Nokia memperkenalkan dua ponsel yang diperkirakan bakal menjadi telepon genggam yang bakal dikagumi oleh pengguna smartphone dan pecinta ponsel berbasis musik.

 
Dua perangkat baru itu adalah Nokia X5 dan Nokia N8. Keduanya dipamerkan untuk pertama kalinya pada 15 Juni 2010,  dalam acara Nokia Connection 2010, di Conrad Centennial Hotel di Singapura.  
 
Dalam presentasinya, Vice President Nokia and Sales Asia Pasifik, Cris Carr, mengatakan, kedua ponsel ini akan menjadi amunisi terbaru untuk memenuhi kebutuhan pelanggan diseluruh dunia.
 
Cris juga mengatakan, dari seluruh pengguna telepon genggam di dunia hingga 2009, sebanyak 432 milion, Nokia masih menjadi ponsel yang terbanyak dan tetap menjadi yang pertama.   “Sebab kami semakin menawarkan nilai yang lebih menguntungkan kepada pelanggan dari pada pesaing kami. Telepon genggam baru ini memiliki OS Symbian ^3, yang pasti akan memberikan satu set fitur yang kuat dan menyenangkan,” katanya. 
 
Jo Harlow, Senior Vice President Nokia Smartphone menyatakan.  "Pada nokia, kami bertujuan untuk memenuhi berbagai pelanggan di seluruh dunia. MeeGo adalah platform kami untuk komputer mobile high-end. Dengan Symbian kami membawa fungsi smartphone ke pasar dengan cepat dan lebih terjangkau. Keindahan yang kita dapat menjangkau pengguna yang berbeda dengan platform ini,” tutur Harlow.
 
Harlow juga menjelaskan, inilah yang mendorong kebutuhan untuk memberikan nilai yang lebih besar dan ketertarikan konsumen. Apalagi ditambah dengan layanan OVI , yang sudah jelas memiliki peta terbaik di dunia, navigasi global bebas dan pemutar musik besar dengan akses jutaan lagu serta layanan pesan terpadu untuk konektivitas jaringan sosial dan bisnis.

"Apakah itu di Australia, Singapura, Indonesia atau negara dalam ekonomi berkembang seperti Bangladesh. Komitmen kami adalah untuk membawa nilai nyata dan relevansi di semua pasar di mana Nokia hadir. Hal ini tetap menjadi tujuan dan janji dari merek Nokia untuk menghubungkan orang-orang dengan cara baru dan lebih baik, " tukasnya.
 
Ketika memperkenalkan dua produk itu, tampak dari sebuah ruang besar ada sebuah ruang berukuran kecil menjadi lokasi demonstrasi smartphone Nokia N8. Di dalamnya terdapat sebuah televisi berukuran besar dan sebuah ponsel yang tersambung pada port HDMI. Rupanya ruangan itu adalah adalah home theatre yang pemutar filmnya berasal dari smartphone tersebut.  Suara yang menggelegar dan gambar yang jernih menjadi perhatian semua mata pebisnis di sana. Demonstrasi itu membuat orang terkagum pada Nokia N8.
 
Menurut Cris Carr, Indonesia bakal  menjadi negara yang memiliki ponsel tersebut. “Pada kuartal tiga 2010 ini akan dipasarkan di Indonesia,” katanya, tanpa mau menyebutkan bulan pastinya. (dira)

 

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill