TANGERANGNEWS.com-Telkomsel terus berinovasi di tengah pesatnya perkembangan teknologi untuk menghadirkan solusi yang bermanfaat bagi masyarakat luas.
Kali ini, Telkomsel berkolaborasi dengan Masjid Agung Al Mujahidin di Kecamatan Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) untuk membangun ekosistem digital bagi para jamaahnya.
Bersamaan dengan kolaborasi ini, Telkomsel menghadirkan berbagai solusi digital untuk mendukung kebutuhan jamaah seperti aplikasi Cahaya Berkah Umma (CBU) yang memberikan akses terintegrasi dalam satu platform.
Selain itu, memungkinkan para jamaah memperoleh informasi seputar jadwal salat, penunjuk arah kiblat, kajian online, konten-konten islami serta dapat berdonasi digital dengan lebih mudah.
Bagi Jamaah yang ingin menunaikan ibadah haji dan umroh juga mendapat kemudahan komunikasi melalui layanan roaming RoaMax di dalam aplikasi tersebut.
Telkomsel melalui aplikasi CBU menfasilitasi para jamaah untuk dapat berwirausaha menjadi mitra reseller Telkomsel dan juga Indihome.
“Kami melihat Masjid Agung Al Mujahidin Pamulang, sebagai mitra yang tepat untuk menghadirkan teknologi yang bermanfaat bagi semua. Kami percaya, dengan memanfaatkan teknologi terkini maka akan memberikan kemudahan bagi masjid, lembaga keagamaan dan lingkungan sosial di masyarakat,” ujar Abdi Januar Putra, General Manager Mobile Segment GTM Area Jabotabek Jabar Telkomsel, Minggu 13 April 2025.
Kerjasama ini diharapkan dapat membawa manfaat yang lebih luas, bagi jamaah Masjid Agung Al Mujahidin dan masyarakat sekitar yang ingin lebih mudah terhubung dengan berbagai layanan keagamaan berbasis digital.
“Kami sangat mengapresiasi dukungan Telkomsel dalam menghadirkan solusi teknologi di masjid kami. Dengan adanya inovasi ini, kami berharap dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepada jamaah dan memperluas jangkauan kegiatan masjid,” ungkap Azhar Saleh, Ketua Umum Yayasan Al Mujahidin Pamulang.
Sebagai bagian dari komitmennya dalam mendukung transformasi digital di berbagai sektor, Telkomsel juga membuka peluang kolaborasi dengan lebih banyak rumah ibadah, lembaga dan komunitas lainnya.
Dengan teknologi yang semakin berkembang, Telkomsel berharap dapat terus menghadirkan solusi yang memudahkan semua pihak dalam mengakses informasi, berkomunikasi dan menjalankan aktivitas keagamaan dengan lebih nyaman dan efisien.