Connect With Us

Jejak Duma Riris Rayakan Natal Saat Pandemi

Redaksi | Sabtu, 26 Desember 2020 | 09:34

Duma Riris dan Judika. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Perayaan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. 

 

Hal ini juga dirasakan oleh keluarga Duma Riris dan Judika. Namun, meski berada di tengah pandemi serta harus terus menjaga kesehatan masing-masing anggota keluarga, Duma dan Judika tetap sukacita memeriahkan perayaan Natal yang hanya berlangsung di rumah. 

 

"Ketika Tuhan memberikan cobaan yang berat di perayaan Natal tahun ini, justru kita harus mengucap syukur lebih lagi kepada Tuhan dan merayakannya dengan penuh sukacita," ucap Duma, dilansir dari Popmama.

 

Duma mengatakan, jejak pandemi di Indonesia harus menjadi catatan bahwa perayaan Natal tahun ini  hanya dilakukan di rumah saja termasuk saat melakukan ibadah.  

 

"Kita tahun ini juga akan kumpul bersama keluarga. Ini karena nggak bisa pergi-pergi, jadi rencananya tanggal 26 Desember akan kumpul bersama keluarga inti dan teman-teman dari komsel. Semua orang yang datang pun harus dinyatakan negatif dari Covid-19 dan dibatasi juga tamunya, jadi tetap sesuai dengan protokol kesehatan," jelas Duma. 

 

Perayaan Natal di tahun 2020 tentu berbeda dari momen-momen sebelumnya, kondisi tersebut juga dirasakan oleh Duma Riris sekeluarga. 

"Menurut saya, Natal tahun ini memang berbeda karena harus berlangsung di rumah. Walau begitu, kita sekeluarga membuat hiasan Natal yang paling heboh di sepanjang lima tahun terakhir," ucap Duma. 

 

Berdasarkan ceritanya, Duma mengatakan kalau dekorasi Natal di rumahnya tahun ini sangat berbeda dan cukup meriah. Ia dan Judika melakukan ini untuk memaknai Natal agar semakin hangat dan penuh sukacita, sehingga perlu memaksimalkan dekorasi yang digunakan di rumah. 

 

Selain itu, Duma menjadikan tantangan yang ada di tahun 2020 dengan tetap bersyukur dan menjalani semuanya dengan ikhlas. 

 

"Saya dan suami percaya ketika kita masih bisa mengucap terima kasih serta terus bersyukur untuk semua cobaan yang telah diberikan. Kita juga percaya pasti nanti Tuhan akan menyiapkan hikmah dari ini semua," jelas Duma. 

 

Mama dua anak ini percaya bahwa sang Pencipta sudah menyiapkan sesuatu yang dahsyat dan lebih indah setelah pandemi Covid-19 bisa kita lalui.  

 

"Memang tahun ini berbeda dan cukup berat untuk semua orang lalui, tetapi perayaan Natal di rumah sebisa mungkin dibuat lebih meriah. Kita ingin akan ada harapan baru untuk tahun depan," ucapnya. 

SPORT
Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Prediksi Skor Barito Putera vs Persita BRI Liga 1 2024/2025, Ambisi Pendekar Cisadane Akhiri Kutukan

Jumat, 22 November 2024 | 12:28

Pekan ke-11 lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 akan mempertemukan Barito Putera melawan Persita Tangerang di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Sabtu, 23 November 2024.

HIBURAN
Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Mengenal Apa itu Homeless Media yang Digandrungi Gen Z, Ini Dampaknya

Sabtu, 23 November 2024 | 11:18

Di era digital saat ini, pola konsumsi media mengalami perubahan besar. Salah satu fenomena yang menarik perhatian adalah munculnya "homeless media," sebuah konsep yang kini semakin diminati oleh generasi muda, khususnya Gen Z.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

NASIONAL
PLN Dukung UMKM Indonesia Timur Go Internasional

PLN Dukung UMKM Indonesia Timur Go Internasional

Minggu, 24 November 2024 | 19:10

PT PLN (Persero) bersama empat Badan Usaha Milik Negara (BUMN) lainnya mendukung penuh penyelenggaraan Pesona Timur Indonesia yang berlangsung pada 21-24 November 2024 di Gedung Sarinah, Jakarta.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill