Connect With Us

Atraksi Lumba-lumba Untuk Terapi Autis di Metropolis

| Rabu, 30 Juni 2010 | 17:19

atraksi lumba-lumba di metropolis town square (tangerangnews / dira)


TANGERANGNEWS-Pada liburan sekolah ini, warga Tangerang bisa menikmati Funtastic Dolphin Show yang menampilkan atraksi dua ekor lumba-lumba di halaman parkir Mall Metrtropolis Town Square, Jalan Modern Land, Cikokol, Kota Tangerang, selama 40 hari terhitung 30 Juni hingga 8 Agustus mendatang.
 
Atraksi dua lumba-lumba bernama Brahma dan Kumbara ini diprakarsai oleh lembaga konservasi lumba-lumba, Wersut Seguni Indonesia melalui PT Seganten Mas. Atraksi ini pun merupakan kedua kalinya di Kota Tangerang, setelah Maret tahun 2008 di Puri Beta II, Ciledug, Kota Tangerang.
 
Penanggung Jawab Operasional Funtastic Dolphin Show, Yanuar Handoko mengatakan, tujuan dari kegiatan ini tidak hanya menampilkan hiburan, tapi ada unsur pendidikan. Tak hanya itu, lumba-lumba dapat dijadikan sebagai terapi seperti memicu motorik otak, mengobati penyakit stroke, juga bisa mengobati Autis.
 
“Lumba-lumba mempunyai sonar yang diteliti bisa mempunyai banyak manfaat untuk manusia, karena menurut peneliti, mamalia air tersebut bisa memancarkan sonar bahagia terhadap yang melihat dan berinteraksi denganya,” katanya ketika ditemui disela-sela pentas perdana atraksi lumba-lumba, Rabu (30/6).
 
Untuk penampilan Funtastic Dolphin Show kali ini, menurut Yanuar, hanya dikenakan tiket Rp25.000 untuk satu jam pertunjukkan. Masyarakat bisa menikmasti rangkaian rangkaian atraksi dibuka oleh aksi burung kakak tua, kemudian kucing air, beruang madu. Atraksi terakhir, kata Yanuar, adalah dua lumba-lumba yang menunjukkan kepandaiannya dalam menari dangdut, main basket, main bola dan juga loncat indah dari lingkaran api.
 
“Lumba-lumba itu juga bisa menjawab hitungan perkalian penonton dengan dijawab menggunakan bunyi bel yang ditombol beberapa kali. Hal ini adalah salah satu atraksi untuk mengajak anak-anak agar belajar berhitung,” terang Yanuar.
 
Sementara itu, Kepala Publikasi Funtastic Dolphin Show Zamy mengungkapkan, selama 40 hari pertunjukan dibuka mulai pukul 10.00 WIB. Senin sampai Jumat ada lima kali pertunjukkan. Sedangkan Sabtu, Minggu, dan hari libur diadakan enam kali pertunjukkan.
"Dalam waktu yang lain,  lumba-lumba dan hewan lain beristirahat. Lumba-lumba juga perlu diberi vitamin buat menjaga stamina. Termasuk mendapat perawatan khusus bila sakit. Uniknya beberapa vitamin lumba-lumba sama seperti dibutuhkan manusia seperti vitamin B12," jelas Zamy.(rangga) 
BISNIS
Kemendag Diskusi dengan QNET Bahas Strategi Bisnis MLM

Kemendag Diskusi dengan QNET Bahas Strategi Bisnis MLM

Jumat, 29 November 2024 | 22:50

Kementerian Perdagangan (Kemendag) Republik Indonesia bersama Asosiasi Perusahaan Penjualan Langsung Indonesia (AP2LI) mengunjungi QNET, perusahaan direct selling (MLM) berskala global.

BANTEN
PLN UID Banten Dukung Penuh Sektor Pertanian dan Peternakan melalui Electrifying Agriculture

PLN UID Banten Dukung Penuh Sektor Pertanian dan Peternakan melalui Electrifying Agriculture

Jumat, 29 November 2024 | 20:54

PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Banten terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung pertumbuhan sektor pertanian dan peternakan di Provinsi Banten melalui program Electrifying Agriculture.

TOKOH
Menang 57,52%, Ini Sosok Andra Soni Si Kuda Hitam yang Taklukkan Airin di Pilgub Banten 2024 

Menang 57,52%, Ini Sosok Andra Soni Si Kuda Hitam yang Taklukkan Airin di Pilgub Banten 2024 

Kamis, 28 November 2024 | 06:59

Hasil Pilgub Banten 2024 cukup mengejutkan. Pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 02, Andra Soni-Dimyati Natakusumah, berhasil unggul atas pasangan Airin Rachmi Diany-Ade Sumardi.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill