Connect With Us

9 Destinasi Wisata Singapura Paling Favorit Ini Wajib Dikunjungi

Rangga Agung Zuliansyah | Kamis, 11 Agustus 2022 | 16:10

Gardens by the Bay, Singapura. (@TangerangNews / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com-Singapura penuh dengan daya tarik dan ada berbagai macam aktivitas seru yang bisa dilakukan di sana. Sebagai salah satu destinasi wisata papan atas di kawasan Asia Tenggara, ada begitu banyak tempat yang bisa Anda singgahi di Singapura.

Anda bisa jalan-jalan sendiri, bersama pasangan, atau membawa keluarga melancong ke negeri tetangga kita ini. Apalagi, sekarang ada diskon tiket pesawat di Traveloka yang akan membuat acara liburan jadi semakin hemat.

Kalau Anda ingin tahu tempat-tempat apa saja yang sangat layak untuk dikunjungi di Singapura, berikut adalah sembilan di antaranya. Simak terus ulasannya di sini, yuk!

 

1. Universal Studio Singapore

Taman hiburan pertama dengan skala besar di Asia Tenggara, Universal Studios Singapore adalah taman hiburan megah dengan 20 wahana berbeda yang bertema Hollywood, New York, Lost World, Mesir Kuno, dan Madagaskar.

Entah Anda membawa anak-anak atau tidak, Universal Studios dapat mengisi hari Anda dengan berbagai macam kegiatan seru. Taman hiburan Singapura ini memegang rekor roller coaster duel tertinggi di dunia. Ada juga berbagai macam makanan enak dan pilihan hiburan lainnya begitu Anda memasuki pintu gerbangnya.

 

2. Singapore Cable Car

Ingin merasakan pengalaman romantis bersama seseorang yang spesial di hati Anda yang tidak akan pernah dilupakan? Tak ada yang lebih istimewa daripada pengalaman bersantap pribadi di atas Singapore Cable Car alias Kereta Gantung Singapura.

Anda bisa menikmati hidangan gourmet 4 menu sambil duduk di ketinggian 100 meter di atas permukaan laut di dalam kereta gantung. Nikmati cahaya terang kota dan langit berbintang dalam perjalanan 90 menit yang akan membawa Anda dari Gunung Faber ke Sentosa dan kembali lagi.

 

3. Marina Bay

Marina Bay atau Teluk Marina adalah salah satu area kota yang paling terkenal karena telah mengalami transformasi yang menakjubkan. Marina Bay sendiri mencakup beberapa landmark seperti kompleks Marina Bay Sands senilai 5,5 miliar dolar yang dapat Anda lihat dari jarak berkilo-kilometer. 

Hotel, dengan kapal besarnya yang rebah di atas tiga menara yang menjulang tinggi akan membuat Anda menatapnya dengan mulut ternganga. Anda juga bisa mampir ke Museum Sains dan kasino. Selain itu, Anda dapat menghabiskan berjam-jam berbelanja di butik, makan di restoran, atau menonton pertunjukan cahaya yang terkenal.

 

4. Clarke Quay

Menikmati kehidupan malam setempat selalu asyik untuk dilakukan, dan itu bisa Anda rasakan di Clarke Quay Singapura. Area riverside yang ramai ini penuh dengan restoran trendi, bar kekinian, dan umumnya dikenal sebagai “party scene” di Singapura.

Tidak hanya bagus untuk bersantai, area ini juga bagus untuk menikmati pemandangan indah karena perairan sepenuhnya mengelilingi spot futuristik ini. Dermaga adalah tempat digelarnya pesta perahu yang menawarkan makanan lezat dan musik meriah sehingga Anda tak akan kesulitan menemukan tempat makan yang enak di sana.

 

5. Gardens by the Bay

Pernah dinobatkan sebagai Bangunan Dunia terbaik di Festival Arsitektur Dunia 2012, Gardens by the Bay menampilkan rumah kaca berbentuk kerang yang sangat besar dengan taman yang dapat diamati melalui skywalk.

Jika Anda suka dengan dunia flora, Anda akan senang belajar tentang ratusan pohon dan tanaman yang berbeda di sini. Taman ini memiliki desain futuristik yang membuat tanaman hijau terlihat begitu mengesankan.

 

6. Hotel Raffles

Jika Anda merencanakan perjalanan ke Singapura dan ingin melihat beberapa landmark terpenting, Anda harus memasukkan Hotel Raffles ke dalam itinerary Anda. Sejak tahun 1887, hotel ini telah menjadi jujukan beberapa tokoh terkenal dunia seperti Ratu Elizabeth II, Michael Jackson, dan Elizabeth Taylor.

Anda tidak perlu menginap di salah satu dari 103 suite hotel ini untuk merasakan suasananya. Cukup kunjungi salah satu dari 18 restoran dan barnya yang unik atau berbelanja di beberapa toko butik kelas atasnya.

Jika Anda ingin menikmati minuman, cobalah Singapore Sling, cocktail khusus yang ditemukan di Raffles Hotel dan telah menjadi sajian utama selama hampir 100 tahun.

 

7. Chinatown

Kalau Anda pergi ke Singapura dan ingin membeli beberapa cinderamata, maka tempat terbaik untuk mendapatkan oleh-oleh khas adalah di Pecinan alias Chinatown. Tentu saja, souvenir bukan satu-satunya alasan untuk mengunjungi Chinatown.

Ada banyak pilihan makanan Cina otentik dan atraksi menarik seperti Kuil Relik Gigi Buddha, Pusat Makanan Maxwell Road, dan kuil tertua di Singapura, Kuil Thian Hock Keng.

 

8. Singapore Flyer

Singapore Flyer pada dasarnya adalah bianglala raksasa yang mirip dengan London Eye, tetapi menawarkan beberapa pemandangan Singapura yang spektakuler. Dibutuhkan sekitar 30 menit untuk melakukan satu putaran penuh, dan melakukannya di malam hari sangat disarankan karena bianglala akan menyala untuk melengkapi cakrawala kota yang terang.

 

9. Kebun Binatang Singapura

Kebun Binatang Singapura terkenal di dunia dan layak dikunjungi. Ini meniru lingkungan hutan hujan dan menjadi rumah bagi lebih dari 300 spesies mamalia, burung, dan reptil serta menampung lebih dari 2.800 hewan secara keseluruhan.

Bawa serta keluarga Anda untuk menikmati satwa-satwa eksotis di sini. Anda bahkan dapat makan bersama orangutan dengan mendaftar ke Jungle Breakfast with Wildlife di kebun binatang yang telah memenangkan penghargaan untuk program menariknya ini.

Banyak sekali daya tarik Singapura yang akan membuat Anda sangat ingin mengunjunginya di liburan mendatang. Jika Anda memang ingin ke sana, pesan tiketnya jauh-jauh hari di Traveloka agar perjalanan lancar tanpa hambatan!

 

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

BANDARA
InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

InJourney Airports Gandeng AirNav Indonesia Minimalkan Delay Penerbangan

Kamis, 21 November 2024 | 19:29

PT Angkasa Pura Indonesia (InJourney Airports) tengah menjalankan transformasi operasional dan pelayanan di 37 bandara.

WISATA
Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Pengunjung Ini Kaget Bayar Karcis Parkir Rp75 Ribu di Pantai Anyer Serang Banten

Kamis, 21 November 2024 | 07:57

Seorang pengunjung terkejut saat harus membayar karcis parkir sebesar Rp75 ribu ketika tengah berwisata di objek wisata pantai di Serang, Banten.

AYO! TANGERANG CERDAS
Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Belum Banyak yang Tahu, Dua Kegiatan Ini Bikin Anak Jadi Cerdas

Senin, 11 November 2024 | 15:03

Baru-baru ini, Penelitian dari para ahli saraf di Universitas Eastern Finlandia mengungkapkan pentingnya dua aktivitas yang dapat mengoptimalkan kecerdasan anak.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill