Connect With Us

Mengenang Gugurnya Mayor Daan Mogot di Monumen Palagan Lengkong Tangsel

Yanto | Senin, 4 November 2024 | 14:47

Monumen Palagan Lengkong yang berlokasi sisi lapangan Golf BSD, Jalan Bukit Golf Utara, Kelurahan Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Kota Tanagsel. (@TangerangNews / Yanto)

TANGERANGNEWS.com-Mungkin tidak banyak orang yang tahu bahwa di kawasan BSD, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), terdapat menara sejarah yang mencatat tragedi peristiwa berdarah di masa kemerdekaan Indonesia yang dikenal dengan nama Peristiwa Lengkong.

Di dalam Monumen Palagan Lengkong yang berlokasi sisi lapangan Golf BSD, Jalan Bukit Golf Utara, Kelurahan Lengkong Wetan tersebut, tertulis nama Mayor Daan Mogot berserta 34 tentara yang gugur, karena diserang tentara Jepang.

Berasarkan catata dalam monumen itu, peristiwa tersebut terjadi pada hari Jumat petang tanggal 27 Januari 1946. Ketika itu, pasukan dari akademi militer Tangerang yang dipimpin oleh Mayor Daan Mogot yang, tengah merundingkan penyerahan senjata dari pasukan Jepang kepada TRI di lengkong.

Namun secara tiba-tiba sekali, mereka dihujani tembakan dan diserbu oleh pasukan Jepang, sehingga mengakibatkan gugurnya 34 taruna akademi militer Tangerang dan 3 perwira TRI, di antaranya Mayor Daan Mogot sendiri.

Sementara itu, tidak jauh dari Monumen Palagan Lengkong, terdapat sebuah rumah yang berwarna putih yang konon dulunya menjadi saksi di mana sempat dijadikan markas persinggahan sementara tentara Jepang tahun 1945-1946.

Untuk mengenang perjuangan Daan Mogot, di bekas lokasi pertempuran didirikan Monumen Palagan Lengkong.

Sejarah singkat tentang peristiwa ini juga bisa di baca di depan bangunan rumah yang ada dekat monumen. Bangunan yang kerap disebut Monumen Lengkong tersebut, berada di bagian depan perumahan BSD.

Tugu peringatan peristiwa ini berbentuk persegi panjang dengan tinggi sekitar tiga meter. Seluruh bangunan monumen didominasi warna gelap dan berlambang Garuda Indonesia.

Jika masyarakat ingin datang dan melihat langsung Monumen Palagan Lengkong ini, mudah untuk menemukan lokasi. Sebab, titik lokasinya tidak jauh dari BSD Plaza atau Jalan Raya BSD.

MANCANEGARA
Kutuk Keras Serangan Israel ke Lebanon, Presiden Jokowi Serukan Tindakan Cepat PBB

Kutuk Keras Serangan Israel ke Lebanon, Presiden Jokowi Serukan Tindakan Cepat PBB

Kamis, 26 September 2024 | 13:42

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan tegas mengutuk serangan Israel ke Lebanon yang telah menimbulkan ratusan korban jiwa.

TEKNO
EZnet Tawarkan Layanan Internet Rumah Lebih Murah, Hanya Rp150 Ribu Per Bulan

EZnet Tawarkan Layanan Internet Rumah Lebih Murah, Hanya Rp150 Ribu Per Bulan

Minggu, 3 November 2024 | 22:39

EZnet by Telkomsel, layanan internet rumah yang terjangkau dan mudah diakses masyarakat dengan penawaran harga berlangganan Rp150 ribu/bulan (belum termasuk PPN).

BANTEN
5 Tips Cegah Cedera di Tempat Kerja dengan Ergonomi, Begini Penjelasan Dokter

5 Tips Cegah Cedera di Tempat Kerja dengan Ergonomi, Begini Penjelasan Dokter

Selasa, 5 November 2024 | 13:40

Kesehatan di tempat kerja merupakan hal yang perlu diperhatikan, terlebih dalam mencegah cedera yang bisa terjadi akibat lingkungan kerja yang tidak ergonomis.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill