Connect With Us

Pembangunan Runway 3 Bandara Soetta Mulai Januari 2018

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 6 Desember 2017 | 10:00

Denah Bandara Soekarno Hatta. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com - Pembangunan Runway 3 Bandara Internasional Soekarno-Hatta (Soetta) rencananya dimulai pada Januari 2018.

Karenanya, PT Angkasa Pura II (Persero) akan segera membangun jalan penghubung antara landasan pacu (taxiway) untuk Runway 3 tersebut.

BACA JUGA :

Sedangkan pembangunan Runway 3 sendiri direncanakan dapat terlaksana pada akhir triwulan pertama tahun 2018.

"Dimulai dengan taxiway-nya sendiri bulan depan (Januari 2018), taxiway terlebih dahulu," kata Muhammad Awaluddin Direktur Utama AP II di Terminal 3 Bandara Soetta, Selasa (5/12/2017).

Awaluddin melanjutkan, untuk pembangunan Runway 3 paling lambat dapat dilaksanakan pada awal April 2018.

"Runwaynya paling cepat di akhir triwulan pertama  2018, mudah-mudahan awal triwulan kedua kita sudah mulai bangun. Dan pembangunannya sendiri selama 18 bulan dari dimulainya pembangunan," ujarnya.

Seperti diketahui, pengadaan Runway 3 sudah sangat mendesak seiring meningkatnya lalu lintas penerbangan (traffic flight) di Bandara Soetta.

Saat ini, traffic flight di Bandara Soetta terbilang cukup padat yakni melayani 70 hingga 72 penerbangan per jam. Jumlah tersebut merupakan take-off maupun landing yang dilayani di dua Runway yang ada pada saat ini.(DBI/HRU)

KAB. TANGERANG
Kekurangan Dana, Pemkab Tangerang Cuma Bisa Bangun 3,8 KM Drainase dari Total 1.108 KM

Kekurangan Dana, Pemkab Tangerang Cuma Bisa Bangun 3,8 KM Drainase dari Total 1.108 KM

Senin, 24 November 2025 | 21:19

Pembangunan infrastruktur di Kabupaten Tangerang menghadapi tantangan besar. Dinas Bina Marga dan Sumberdaya Air (DBMSDA) setempat mengalami kesulitan serius dalam dalam ketersediaan anggaran untuk membangun drainase dan bahu jalan

TANGSEL
Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Tangsel Art Festival 2025 Hadirkan Pameran Karya Seni hingga Penampilan Musisi Lokal

Kamis, 20 November 2025 | 15:38

Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Tangsel kembali menghadirkan Dekranasda “Tangsel Art Festival 2025”, yang digelar pada 20-23 November 2025 di Bintaro Jaya Xchange Mall 1.

BANTEN
Gubernur Banten Sebut Bullying Sekarang Lebih Parah Dibanding Jamannya Dulu, Gadget Jadi Biang Kerok

Gubernur Banten Sebut Bullying Sekarang Lebih Parah Dibanding Jamannya Dulu, Gadget Jadi Biang Kerok

Senin, 24 November 2025 | 18:30

Rencana pembatasan gadget kembali menjadi sorotan setelah maraknya kasus bullying di berbagai daerah selama beberapa pekan terakhir.

KOTA TANGERANG
Maryono Sebut Guru RA Mercusuar Pembentuk Generasi Emas Indonesia

Maryono Sebut Guru RA Mercusuar Pembentuk Generasi Emas Indonesia

Senin, 24 November 2025 | 20:31

Wakil Wali Kota Tangerang Maryono menyinggung peran penting Guru Raudhatul Athfal (RA) dalam membentuk karakter dan kecerdasan anak sejak usia dini.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill