Connect With Us

Calon Jemaah Haji Termuda di Kabupaten Tangerang Berusia 18 Tahun

Maya Sahurina | Selasa, 9 Juli 2019 | 13:38

Ilustrasi Naik Haji. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Kelompok terbang (kloter) pertama jemaah jamah haji Kabupaten Tangerang akan di berangkat seusai Salat Subuh, Rabu 10 Juli 2019.

Dikatakan H Badri Hasun, Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Tangerang, para jamah yang di pastikan akan berangkat sebanyak 2.400 orang. Mereka akan segera diberangkatkan ke tanah suci. 

Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Tangerang, H Badri Hasun.

Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Tangerang, H Badri Hasun.

"Jamah haji yang dibagi menjadi 3 kloter utuh, 1 kloternya 385 ditambah dengan petugas Tim Pemandu Ibadah Haji dan Tim Pembimbing Ibadah Haji, tim kesehatan haji Indonesia, 1 dokter, 2 medis. Mereka berangkat setelah jam 3 dilaksanakan Salat Subuh berjamaah, setelah itu masuk ke bus masing-masing yang totalnya ada 9 bus. Mudah-mudahan jam 7 pagi sudah di Pondok Gede," jelas Badri Hasun, Selasa (9/7/2019).

Baca Juga :

Menurutnya, tahun ini sudah ada calon jamaah haji dengan usia termuda dimana sangat direkomendasikan. Namua, kata Badri, banyak calon jamaah berusia tua yang juga masih sanggup untuk ke tanah suci.

"Ada yang termuda pada tahun ini usianya 18 tahun, mungkin dulu nabungnya dari usia 1 tahun. Sementara tertua usia 91 tahun," katanya. 

Lanjut Badri, para calon jamaah haji harus menunggu 10 sampai 15 tahun untuk bisa berangkat.

"Saat ini minimal daftar usia 12 tahun, kalau yang udah naik haji boleh daftar setelah 10 tahun. Enggak bisa tiap tahun naik haji," tukasnya.(RAZ/HRU)

TANGSEL
Mendikdasmen Bakal Terbitkan Permen Tim Anti-Bullying Cegah Tragedi di Tangsel Berulang

Mendikdasmen Bakal Terbitkan Permen Tim Anti-Bullying Cegah Tragedi di Tangsel Berulang

Senin, 17 November 2025 | 18:51

Meningkatnya keprihatinan publik akibat kasus perundungan (bullying) fatal yang menimpa pelajar SMPN 19 Tangerang Selatan (Tangsel), inisial MH, 13, mendorong Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti untuk mengambil langkah

BISNIS
Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Genap 19 Tahun, Paramount Enterprise Perkuat Kiprahnya di Properti Kesehatan dan Perhotelan

Jumat, 14 November 2025 | 10:52

Memasuki usia ke-19 tahun, PT Paramount Enterprise International (Paramount Enterprise) semakin menegaskan kiprahnya sebagai salah satu perusahaan terdepan di sektor properti, kesehatan, dan perhotelan di Indonesia.

TOKOH
Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Antasari Azhar Eks Ketua KPK Meninggal Dunia, Disalatkan di Masjid Asy Syarif BSD

Sabtu, 8 November 2025 | 20:22

Mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar meninggal dunia pada Sabtu, 8 November 2025.

BANTEN
Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Hati-hati, Ini Titik Lokasi Rawan Razia Operasi Zebra 2025 di Tangerang 

Senin, 17 November 2025 | 05:53

Kegiatan Operasi Zebra 2025 akan berlangsung mulai 17 hingga 30 November di Kota Tangerang dan wilayah sekitarnya. Operasi ini digelar dalam rangka mempersiapkan pengamanan jelang libur Natal dan Tahun Baru

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill