Connect With Us

5 Pejabat di Pemkab Tangerang ini Masih Kosong, Begini Kata Zaki

Maya Sahurina | Senin, 29 Juli 2019 | 19:22

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar. (TangerangNews/2019 / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Usai mutasi, rotasi dan promosi besar-besaran Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemerintahan Kabupaten Tangerang pekan kemarin, 5 kursi jabatan setingkat kepala dinas masih kosong.

Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar mengatakan, ia akan segera menunjuk pelaksana tugas (Plt) untuk lima posisi tersebut sampai pejabat definitif ada dari hasil lelang jabatan.

“Nanti akan dilelang, silakan, siapa saja yang ingin mendaftar. Kami juga siapkan untuk Plt karena tidak boleh ada kekosongan,” kata Zaki, Senin (29/7/2019).

Zaki juga akan menyerahkan sepenuhnya proses lelang jabatan itu kepada tim yang akan segera dibentuk.

Baca Juga :

”Saya hanya penyelenggara. Tim nanti yang mengusulkan,” tutupnya

Sementara, penyebab kosongnya lima jabatan tersebut, kata dia, karena pejabat sebelumnya memasuki masa pensiun atau terkena mutasi jabatan yang baru.

Adapun jabatan yang belum terisi yakni Kepala Dinas Perikanan, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Kepala Dinas Sosial, Kepala Badan Kepegawaian Daerah, serta Sekretaris Dewan DPRD Kabupaten Tangerang.(RMI/HRU)

KAB. TANGERANG
Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:04

Beredar sebuah video yang memperlihatkan komplotan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang menodongkan senjata api (senpi) di sebuah toko baju di Jalan Raya STPI, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Jumat 9 Januari 2026 pukul 15.00 WIB.

SPORT
Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah dari Borneo FC

Rebut 3 Poin, Ini Resep Persita Patahkan Kutukan Tak Pernah dari Borneo FC

Senin, 12 Januari 2026 | 11:38

Persita Tangerang berhasil mengalahkan Borneo FC dengan skor 2-0 pada pekan ke-17 BRI Super League 2025/2026 dalam laga yang berlangsung di Indomilk Arena, Jumat, 9 Januari 2026, lalu.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill