Connect With Us

Gagal Nyalip, Wanita Paruh Baya Tewas Terlindas Truk di Balaraja

Maya Sahurina | Selasa, 8 Oktober 2019 | 09:26

Terjadi sebuah kecelakaan yang menewaskan pengendara sepeda motor, di Jalan Raya Serang, Kabupaten Tangerang Tangerang, Senin (7/10/2019) malam. (@TangerangNews / Maya Sahurina)

TANGERANGNEWS.com-Sebuah kecelakaan yang menewaskan pengendara sepeda motor (pemotor) kembali terjadi di Jalan Raya Serang, Kabupaten Tangerang Tangerang.

Kali ini, seorang wanita yang mengendarai sepeda motor matic menghembuskan napas terakhirnya di, Desa Gembong, Balaraja, Senin (7/10/2019) malam.

Korban yang diketahui bernama SA, 63, ini melaju dari arah Serang menuju Balaraja, saat hendak pulang ke rumahnya di Perumahan Bukit Gading Cisoka, Desa Selapajang, Kecamatan Cisoka, Kabupaten Tangerang.

BACA JUGA:

Namun, saat ia mencoba mendahului sebuah truk tak dikenal, sepeda motor yang dikendarainya membentur body truk. Nahas, disaat bersamaan, melaju sebuah truk berlawanan arah menuju arah Serang.

Setelah sempat mengalami oleng, sepeda motor yang dikendarai SA itu terjatuh.

"Pengendara sepeda motor terjatuh ke kanan, tubuhnya masuk ke bawah kendaraan dump truck yang dikemudikan CS yang berada di kanannya, sehingga terlindas ban belakang kiri," ujar Kanit Laka Lantas Satlantas Polresta Tangerang Iptu Kresna Ajie Perkasa, Selasa (8/10/2019).

Akibat terlindas truk, tubuh korban pun mengalami luka parah. Korban menghembuskan napas terakhirnya di lokasi kejadian.

Polisi telah mengamankan satu truk beserta sopir berinisial CS. Sementara satu truk lainnya melarikan diri.

"Penyebab kecelakaan diduga korban tidak memiliki cukup ruang untuk mendahului truk sehingga ia terjatuh," pungkas Kresna.(RAZ/RGI)

BANTEN
Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Telkomsel Pastikan Jaringan Kuat di Jalur Penyeberangan Merak-Bakauheni Selama Mudik Lebaran

Jumat, 19 April 2024 | 01:17

Sebagai perusahaan telekomunikasi berbasis digital yang terdepan, Telkomsel berkomitmen untuk memberikan solusi konektivitas jaringan dengan kecepatan tinggi di sepanjang jalur laut pelabuhan Merak - Bakauheni.

KAB. TANGERANG
Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Sempat Hadang Alat Berat, Pedagang Pasar Kutabumi Tangerang Akhirnya Pasrah Lapaknya Dibongkar

Jumat, 19 April 2024 | 16:30

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang akhirnya membongkar ratusan lapak pedagang di Pasar Kutabumi, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, setelah sempat dihadang, Jumat 19 April 2024.

BISNIS
Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, PLN Diapresiasi Komisi VI DPR RI

Jumat, 5 April 2024 | 06:59

PT PLN (Persero) berhasil mencetak rekor laba tertinggi sepanjang sejarah, yakni Rp 5,99 triliun pada 2020, menjadi Rp 13,17 triliun pada 2021, dan meningkat kembali menjadi Rp 14,41 triliun pada 2022.

PROPERTI
Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Hadirkan Hunian Premium, Paramount Land Perkenalkan New Matera

Rabu, 3 April 2024 | 06:47

Dalam rangka menghadirkan hunian premium dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, serta akses cepat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari bagi konsumen kelas atas

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill