Connect With Us

Slogan Bebas Banjir, Ternyata Perumahan Bumi Indah Pasar Kemis Kebanjiran

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 6 Oktober 2022 | 19:46

Perumahan Bumi Indah di Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, kebanjiran, Kamis, 6 Oktober 2022. (Tangkapan layar @abouttng / @TangerangNews.com)

TANGERANGNEWS.com-Kawasan Perumahan Bumi Indah di Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, rupanya kebanjiran juga.

Padahal, pihak pemasaran Perumahan Bumi Indah sangat gencar mempromosikan bahwa lingkungan perumahan ini bebas banjir.

Dalam informasi yang dihimpun, banjir di lingkungan Perumahan Bumi Indah terjadi pada Selasa, 6 Oktober 2022 sore.

Adapun dalam video yang beredar, tampak para pengendara sepeda motor maupun mobil tidak ingin melintasi jalan yang tergenang itu.

"Punya slogan perumahan bebas banjir nyatanya banjir banjir juga," tulis @theory_19 dalam komentarnya di akun @abouttng.

Baca juga: 

Hujan Lebat, 7 Wilayah di Kabupaten Tangerang Rawan Banjir

"Waduuuhh... Baru kali ini bumi indah banjir sampe naik keruas jalan. Berarti debit air nya besar banget. Semoga aja balik ke tahap 5 maleman udah surut banjir nya.. Amin," tulis @rizbagusher dalam komentarnya pada postingan yang sama.

Seperti diketahui, hujan deras mengguyur wilayah Tangerang. Hal ini menyebabkan sejumlah wilayah terendam banjir.

Selain Bumi Indah, banjir juga melanda Jalan Raya Kutabumi dan kawasan Talaga Cikupa, serta ruas tol Serpong-Pondok Aren.

KOTA TANGERANG
Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Proyek Strategis 2026, Pemkot Tangerang Siapkan 20 Ribu Loker hingga Sekolah Gratis Bagi 29 Ribu Siswa

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:52

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tancap gas menyambut tahun 2026 dengan menyiapkan sederet Proyek Strategis Daerah (PSD).

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill