Connect With Us

Bayi yang dibuang diduga hasil hubungan gelap

Rangga Agung Zuliansyah | Selasa, 20 Oktober 2015 | 16:52

Petugas Polsek Jatiuwung, Kota Tangerang saat mendatangi lokasi penemuan bayi. (Rusdy / Tangerangnews)

 

TANGERANG-Sesosok bayi laki-laki yang ditemukan warga di Kampung Cikoneng Baru, Kelurahan Gandasari, Kecamatan Jatiuwung, Kota Tangerang, Selasa (20/10) tadi diduga dibuang orangtuanya karena hasil hubungan gelap.

Kapolsek Jatiuwung Kompol Rully Indra Wijayanto mengatakan, bayi tersebut ditemukan di belakang rumah salah satu warga sekitar pukul 03.40 WIB. Bayi tersebut ditinggalkan didalam kardus bersama perlengkapan bayi. #Bayi Laki-laki dibuang di belakang warung Jatiuwung Tangerang

"Warga awalnya mendengar suara tangisan bayi. Saat dicari ternyata ada bayi tersebut di dalam kardus, sudah diselimuti kain dan ada perlengkapan seperti popok," katanya.

Kemudian bayi itu dibawa ke klinik kawasan Gandasari untuk mendapat perawatan. Diduga bayi berumur sekitar dua minggu. "Berat bayi sekitar 2,8 Kg dengan panjang 50 cm. Kondisi bayi sehat," kata Rully.

Terkait motif dibuangnya bayi tersebut, Rully mengaku masih menyelidikinya apakah memang karena hasil hubungan gelap.

"Pelaku pembuang bayi harus kita tangkap dulu untuk tahu motifnya," jelasnya.

 

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

SPORT
John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

John Herdman Merasa Pikul Tanggung Jawab Besar Usai dengan Lagu Indonesia Raya

Selasa, 20 Januari 2026 | 08:25

Pelatih baru Tim Nasional (Timnas) Indonesia mengungkapkan kesannya usai mendengar pemutaran lagu kebangsaan Indonesia Raya, Selasa, 13 Januari 2026, lalu.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill