Connect With Us

Momen Angkot Oleng di Tangerang Penumpang Menjerit, 1 Tewas

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 17 Januari 2018 | 21:00

Kecelakaan maut terjadi di Jalan Ahmad Yani, Kota Tangerang, tepatnya di pertigaan menuju RSUD Kabupaten Tangerang. (Istimewa / Istimewa)

TANGERANGNEWS.com- Kecelakaan maut terjadi di Jalan Ahmad Yani, Kota Tangerang, tepatnya di pertigaan menuju RSUD Kabupaten Tangerang, Rabu (17/1/2018). Peristiwa yang merengut nyawa itu terjadi ketika angkot jenis Mitsubishi Elf bernopol B-7266-GAA oleng dan menabrak Toyota Calya bernopol B-1840-COM. 

Petugas Satlantas Polres Metro Tangerang Kota, AIPTU Tanjung kepada reporter TangerangNews.com mengatakan, peristiwa maut itu terjadi sekitar pukul 17.00 WIB, tadi.

BACA JUGA:

”Jadi awal mulanya mobil angkot sedang melintas di Jalan Ahmad Yani Kota Tangerang menuju RSUD Kabupaten Tangerang. Ketika di pertigaan, angkot melintas kencang dan mengalami oleng serta terbalik," ujarnya, malam ini.

Menurut Tanjung, tepat di pertigaan jalan itu  terdapat sebuah mobil Toyota Calya bernopol B-1840-COM sedang mengganti ban. Penumpang angkot pun berteriak keras. 

"Mobil angkotnya nyeruduk mobil yang sedang parkir," kata Tanjung.

Atas kejadian tersebut, penumpang angkot bernama Muhammad Sulton, 18, dikabarkan tewas seketika.

"Sopir angkotnya sedang di RS Usada," tuturnya.

Hingga kini kasus tersebut masih dalam penanganan Satlantas Polres Metro Tangerang Kota.

Sementara jenazah Sulton telah berada di RSUD Kabupaten Tangerang untuk dibawa keluarganya.(DBI/RGI)

OPINI
Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Jemput Bola Kejar Pajak, Haruskah?

Senin, 18 November 2024 | 14:36

Tidak bisa dimungkiri, dalam sistem kapitalisme sumber pemasukan utama negara didapatkan dari pajak. Maka tidak heran jika akhirnya berbagai cara dilakukan demi menertibkan rakyat dalam membayar pajak

BANTEN
Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Wawan Belum Terima Surat Panggilan Kejati Banten, Pengacara Sebut Kasus Sport Center Sudah Inkrach

Kamis, 21 November 2024 | 20:03

Pengacara Tb Chaeri Wardana alias Wawan, Sukatma angkat bicara terkait terkait pemanggilan kliennya oleh Kejaksaan Tinggi (Kejati) Banten atas kasus dugaan korupsi pembangunan sport center.

KAB. TANGERANG
Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Warga Sukadiri Keluhkan Harga Komoditi Pangan, Maesyal-Intan Bakal Lakukan Ini

Kamis, 21 November 2024 | 19:52

Ratusan warga Desa Buaranjati, Kecamatan Sukadiri, berbondong-bondong untuk menyampaikan aspirasinya kepada calon Wakil Bupati Tangerang nomor urut 02, Intan Nurul Hikmah, pada Kamis, 21 November 2024.

MANCANEGARA
Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kembali ke Gedung Putih, Donald Trump Terpilih Jadi Presiden Amerika Serikat ke-47

Kamis, 7 November 2024 | 09:27

Donald Trump resmi kembali ke Gedung Putih setelah terpilih sebagai Presiden Amerika Serikat ke-47. Kemenangan ini diumumkan oleh kantor berita The Associated Press pada Rabu dini hari waktu setempat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill