Connect With Us

Mau Tawuran Belasan Pelajar Diamankan Satpol PP Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 14 Maret 2018 | 18:00

Puluhan pelajar ditangkap petugas Satpol PP Kota Tangerang saat hendak tawuran di Mall Bale Kota, Rabu (14/3/2018). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Sekelompok pelajar tingkat Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Pakuhaji Kabupaten Tangerang diamankan  petugas Satpol PP Kota Tangerang ketika hendak tawuran di depan Mall Bale Kota, Tangerang, Rabu (14/3/2018).

Kabid Ketertiban Umum dan Ketentraman (Tibumtran) Satpol PP Kota Tangerang A Ghufron Falfeli mengatakan, saat ditangkap para pelajar yang hendak tawuran tersebut membawa sejumlah senjata tajam.

BACA JUGA:

“Kami mendapati dari tangan mereka pilok dan besi yang berbentuk flat. Yang diduga untuk melakukan tawuran,” ujarnya.

Kepala Bidang Pembinaan Masyarakat (Binmas) Dida Rustiana menambahkan, para pelajar tersebut langsung dibawa ke Markas Komando Satpol PP Kota Tangerang untuk didata sekaligus diberi pembinaan.

“Jumlahnya 16 pelajar yang kami bawa. Mereka berasal dari SMP 1 Pakuhaji," ucapnya.

Pembinaan yang petugas berikan adalah para pelajar dikenakan sanksi berupa potongan rambut dan akan memanggil wali murid serta kepala sekolahnya.

"Mereka kami bina agar tidak mengulangi lagi perbuatannya," jelasnya.(DBI/RGI)

BANDARA
Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Pasutri WN Pakistan Nekat Telan 159 Kapsul Sabu untuk Diselundupkan Lewat Bandara Soetta

Jumat, 9 Januari 2026 | 19:38

Sinergi antara Bea Cukai dan Subdit IV Direktorat Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Mabes Polri berhasil menggagalkan upaya penyelundupan narkotika jaringan internasional.

TOKOH
Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Innalillahi, Epy Kusnandar ”Kang Mus” Meninggal Dunia

Rabu, 3 Desember 2025 | 18:21

Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air. Aktor senior Epy Kusnandar meninggal dunia pada Rabu, 3 Desember 2025.Informasi tersebut pertama kali dibagikan melalui unggahan akun Instagram istrinya, Karina Ranau.

KAB. TANGERANG
Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Komplotan Curanmor Todongkan Senpi saat Kepergok Beraksi di Curug

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:04

Beredar sebuah video yang memperlihatkan komplotan Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) yang menodongkan senjata api (senpi) di sebuah toko baju di Jalan Raya STPI, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang pada Jumat 9 Januari 2026 pukul 15.00 WIB.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill