Connect With Us

Festival Cisadane 2019 Akan Dimeriahkan Festival Silat

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 19 Juli 2019 | 14:40

Kepala Disbudpar Rina Hernaningsih saat acara culinary night di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com — Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) kembali menggelar Festival Cisadane.

Kepala Disbudpar Kota Tangerang Rina Hernaningsih menyatakan persiapan Festival Cisadane 2019 sudah rampung.

"Sudah finish, 100 persen. Tinggal dijalani saja persiapannya," ujarnya kepada TangerangNews di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Jumat (19/7/2019).

BACA JUGA:

Menurutnya, event tahunan yang akan digelar 27 Juli 2019 ini digelar lebih meriah dibanding pagelaran tahun-tahun sebelumnya.

Rina mengatakan selain dimeriahkan Band Nidji dan Kotak, para pengunjung akan disuguhkan pertandingan tinju.

"Nanti ada tinju dan festival silat," katanya.

Dalam acara pembukaan, kata Rina, akan berlangsung malam hari di atas panggung terapung Sungai Cisadane, Jalan Benteng Makassa, Kota Tangerang.

"Nah ketika pembukaan ada penampilan dragon boat, fly board, jet sky, serta kesenian-kesenian tradisional," tuturnya.

Rina berharap pagelaran festival yang masuk dalam agenda nasional ini dapat meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan ke Kota Tangerang.

Sehingga, imbuh Rina, Kota Tangerang semakin layak dikunjungi dan layak huni sebagaimana Program Tangerang LIVE.

"Kami targetkan 70 sampai 80 ribu kunjungan, karena tahun lalu berhasil mencapai 50 ribu kunjungan," pungkasnya.(RAZ/RGI)

PROPERTI
Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Paramount Land Buka Penjualan Terbatas Dua Studio Loft Unggulan di Gading Serpong, Segini Harganya

Jumat, 7 November 2025 | 13:56

Paramount Land kembali menawarkan penjualan terbatas untuk dua produk komersial andalannya di kawasan Paramount Gading Serpong.

HIBURAN
Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Mal Ciputra Tangerang Ajak Keluarga Jelajahi Dunia Prasejarah di Event Dino Kingdom

Rabu, 5 November 2025 | 19:51

Mal Ciputra Tangerang mengubah atrium utamanya menjadi hutan prasejarah yang penuh petualangan melalui acara spektakuler bertajuk “Dino Kingdom".

TANGSEL
Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Siapkan Anggaran Khusus, Pemkot Tangsel Gandeng BRIN dan ITI Atasi Masalah Air Lindi Sampah

Kamis, 6 November 2025 | 21:25

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel menggandeng Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) serta Institut Teknologi Indonesia (ITI) untuk mencari solusi pengangkutan dan penanganan cairan limbah hasil timbunan sampah di TPA Cipeucang.

BISNIS
382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

382 Nasabah BTPN Syariah Diberangkatkan Umrah Gratis

Jumat, 7 November 2025 | 22:40

Sebuah momen haru mewarnai keberangkatan 382 peserta menuju Tanah Suci melalui Program Umrah Satu Pesawat yang diselenggarakan oleh BTPN Syariah.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill