Connect With Us

PDIP Tangerang Akan Bahas Aset Kemenkumham di Kongres

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 25 Juli 2019 | 15:35

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang Gatot Wibowo. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com - Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang Gatot Wibowo mengungkapkan, pihaknya akan menyampaikan isu aset Kemenkumham yang berada di Tangerang dalam Kongres di Bali pada 8-11 Agustus 2019 mendatang.

Gatot mengatakan, isu aset yang akan disampaikan melalui pandangan umum atau dibacakan dalam kongres itu agar pemerintah pusat membahas peraturan kota pemekaran.

"Kita berharap PDIP mengusulkan ke pemerintahan Jokowi agar permasalahan aset dibahas," ujarnya kepada TangerangNews di Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang, Kamis (25/7/2019).

BACA JUGA:

Gatot menuturkan, permasalahan serah terima aset Kemenkumham dan Kabupaten Tangerang yang berada di Kota Tangerang harus segera tuntas. Pasalnya, menurut Gatot, aset-aset itu sama-sama dimanfaatkan untuk kepentingan penyelenggara pemerintahan.

"Jangan tersandung ke peraturan pemekaran lagi, karena sama-sama untuk penyelenggaraan," ucapnya.

Selain membawa isu aset, kata Gatot, pihaknya juga menginginkan Megawati Soekarnoputri kembali memimpin PDI Perjuangan. Alasannya, karena Megawati merupakan sosok "Ibu".

"Karena memang sosok ibu yang bisa menyatukan semua komponen yang ada di PDIP," pungkasnya.(RAZ/RGI)

BANTEN
Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Pengamat Nilai Pemprov Banten Harus Aktif Turun Tangan Tangani Pengelolaan Sampah di Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 14:56

Pengamat Kebijakan Publik dan Politik dari Kajian Politik Nasional (KPN) Adib Miftahul menilai Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten perlu mengambil peran lebih aktif sebagai perpanjangan tangan pemerintah pusat terkait kondisi pengelolaan sampah

MANCANEGARA
Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Zohran Mamdani Diproyeksikan Jadi Wali Kota Muslim Pertama di New York 

Rabu, 5 November 2025 | 12:34

Nama Zohran Mamdani menjadi sorotan dunia usai hasil proyeksi pemilu menunjukkan dirinya unggul jauh dalam pemilihan Wali Kota New York.

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

TANGSEL
Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Status Darurat Berakhir, Tumpukan Sampah Setinggi Atap Kembali Muncul di Pasar Ciputat Tangsel

Selasa, 6 Januari 2026 | 18:15

Status Tanggap Darurat Sampah di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) yang berlangsung sejak 23 Desember 2025, nampaknya belum menjadi solusi instan bagi permasalahan sampah di wilayah tersebut.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill