Connect With Us

Timpa Minibus di Tangerang, Sopir Truk Melarikan Diri

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 1 Agustus 2019 | 10:59

Para petugas kepolisian beserta petugas dari PMI dan BPBD saat melakukan evakuasi kepada sebuah mini bus yang tertimpa truk tanah, di Jalan Imam Bonjol, Karawaci, Kota Tangerang, Kamis (1/7/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Sopir truk  bernopol B-9927-TY melarikan diri usai kecelakaan dengan mini bus yang menewaskan empat penumpang di Jalan Imam Bonjol, Cibodas, Kota Tangerang, Kamis (1/8/2019). Saat ini keberadaan si sopir pun masih dicari polisi.

Menurut saksi mata, Ade, sang sopir sebelum melarikan diri sempat tertangkap warga. Namun, ketika polisi datang, sopir itu kabur.

"Jadi, sempat ditangkap. Tapi kabur," ujarnya kepada TangerangNews di lokasi.

BACA JUGA:

Hal itu juga senada dengan ungkapan Kanit Laka Satlantas Polres Metro Tangerang Kota AKP Isa Ansori. 

"Untuk sopir saat petugas ke TKP sudah tidak ditempat. Kemungkinan dia melarikan diri," ungkapnya.

Polisi, kata Isa, akan melakukan pengejaran sopir yang diduga mengantuk saat mengendarai truk bermuatan pasir itu.

"Nanti identitas akan kita selidiki mengingat sudah kita dapatkan identitas kendaraannya," pungkasnya.

Peristiwa kecelakaan berawal saat truk melintas dari arah Pinangsia menuju Kota Tangerang. Bersamaan dengan itu, mini bus jenis Sigra bernopol B-1932-COE pun melintas dari arah sebaliknya.

Kemudian, truk oleng hingga menimpa mini bus. Akibatnya, empat korban tewas. Sementara bayi yang juga menjadi penumpang mini bus selamat.(RAZ/RGI)

AYO! TANGERANG CERDAS
Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Tak Ada Bocoran, Kemendikdasmen Sebut Soal TKA Berbeda Tiap Perangkat

Selasa, 4 November 2025 | 12:56

Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) meminta para siswa yang akan mengikuti Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk tidak terpancing mencari bocoran soal.

NASIONAL
Pemerintah Siapkan Rp700 Juta untuk Gaji Narapidana yang Terlibat Program Ketahanan Pangan

Pemerintah Siapkan Rp700 Juta untuk Gaji Narapidana yang Terlibat Program Ketahanan Pangan

Minggu, 23 November 2025 | 20:59

Kemenimipas (Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan) akan memberdayakan para narapidana dalam kegiatan pertanian, perkebunan dan perikanan sebagai bentuk dukungan terhadap program ketahanan pangan nasional.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill