Connect With Us

Stres Sering Dibully, Pemuda di Ciledug Ini Nekat Panjat Sutet

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 16 Agustus 2019 | 14:07

Seorang pemuda nekat memanjat menara sutet di Perumahan Metro Garden, Ciledug, Kota Tangerang, Jumat (16/8/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Yoga, seorang pemuda nekat memanjat menara sutet di Perumahan Metro Garden, Ciledug, Kota Tangerang, Jumat (16/8/2019) pukul 01.00 WIB. Pria berusia 18 tahun ini diduga mengalami stres.

Pemuda tersebut sempat duduk di tengah ketinggian sutet. Namun, beruntung petugas Kepolisian dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sigap datang ke lokasi.

“Sudah berhasil dievakuasi pukul 02.00 WIB,” ujar Hambali Bakar, Kasie Kedaruratan BPBD Kota Tangerang.

BACA JUGA:

Petugas melakukan evakuasi dengan cara naik menggunakan tangga, kemudian membujuk Yoga.

Kapolsek Ciledug Kompol Supiyanto mengatakan, pemuda asal Pemalang ini nekat memanjat sutet karena mengalami stres. “Hasil interogasi, yang bersangkutan stres karena sering dibully (dirundung) di tempat kerjaannya,” katanya.

Menurut Kapolsek, Yoga bekerja sebagai buruh di kawasan Cipondoh, Kota Tangerang. Selama bekerja, Yoga tinggal bersama sanak saudaranya di Rempoa, Kota Tangerang Selatan “Yang bersangkutan sudah dijemput keluarganya,” pungkasnya.(RAZ/RGI)

NASIONAL
Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Konsumsi Susu Masih Rendah, LamiPak Ajak Jurnalis Kawal Isu Gizi Lewat Anugerah Jurnalistik 2026

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:45

PT Lami Packaging Indonesia (LamiPak Indonesia) menyosialisasikan pelaksanaan Anugerah Jurnalistik LamiPak (AJL) 2026 yang mengangkat tema “Satu Kotak Susu, Sejuta Harapan Mengawal Ketahanan Gizi Menuju Indonesia Emas 2045”.

AYO! TANGERANG CERDAS
Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Pendaftaran TKA SD dan SMP 2026 Dibuka 19 Januari, Ini Jadwal Lengkapnya

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:36

Pendaftaran Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP dijadwalkan mulai dibuka pada Senin 19 Januari 2026.

KAB. TANGERANG
Total Ada 29,5 Hektare Sawah di Kabupaten Tangerang Gagal Panen Gegara Banjir

Total Ada 29,5 Hektare Sawah di Kabupaten Tangerang Gagal Panen Gegara Banjir

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:20

Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Tangerang mencatat ada sebanyak 29,5 hektare area persawahan di daerahnya yang gagal panen akibat terendam banjir.

HIBURAN
Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Tak Lagi Sejalan, Prilly Latuconsina Undur Diri dari Rumah Produksi Miliknya

Senin, 19 Januari 2026 | 14:33

Aktris sekaligus produser Prilly Latuconsina secara resmi mengumumkan pengunduran dirinya dari Sinemaku Pictures, rumah produksi yang ia dirikan bersama Umay Shahab sejak 2019.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill