Connect With Us

Stres Sering Dibully, Pemuda di Ciledug Ini Nekat Panjat Sutet

Achmad Irfan Fauzi | Jumat, 16 Agustus 2019 | 14:07

Seorang pemuda nekat memanjat menara sutet di Perumahan Metro Garden, Ciledug, Kota Tangerang, Jumat (16/8/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com-Yoga, seorang pemuda nekat memanjat menara sutet di Perumahan Metro Garden, Ciledug, Kota Tangerang, Jumat (16/8/2019) pukul 01.00 WIB. Pria berusia 18 tahun ini diduga mengalami stres.

Pemuda tersebut sempat duduk di tengah ketinggian sutet. Namun, beruntung petugas Kepolisian dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sigap datang ke lokasi.

“Sudah berhasil dievakuasi pukul 02.00 WIB,” ujar Hambali Bakar, Kasie Kedaruratan BPBD Kota Tangerang.

BACA JUGA:

Petugas melakukan evakuasi dengan cara naik menggunakan tangga, kemudian membujuk Yoga.

Kapolsek Ciledug Kompol Supiyanto mengatakan, pemuda asal Pemalang ini nekat memanjat sutet karena mengalami stres. “Hasil interogasi, yang bersangkutan stres karena sering dibully (dirundung) di tempat kerjaannya,” katanya.

Menurut Kapolsek, Yoga bekerja sebagai buruh di kawasan Cipondoh, Kota Tangerang. Selama bekerja, Yoga tinggal bersama sanak saudaranya di Rempoa, Kota Tangerang Selatan “Yang bersangkutan sudah dijemput keluarganya,” pungkasnya.(RAZ/RGI)

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

SPORT
Pelatih Persita Puas Meski Tumbang 0-2 dari Persija 

Pelatih Persita Puas Meski Tumbang 0-2 dari Persija 

Sabtu, 31 Januari 2026 | 20:37

Persita Tangerang harus mengakui keunggulan tim tamu Persija Jakarta setelah kalah dengan skor 0-2 pada pekan ke-19 BRI Super League 2025/2026.

KAB. TANGERANG
Puluhan Tahun Diabaikan, Jalan Perbatasan Bogor–Tangerang Dibangun Tahun Ini

Puluhan Tahun Diabaikan, Jalan Perbatasan Bogor–Tangerang Dibangun Tahun Ini

Sabtu, 31 Januari 2026 | 20:51

Ruas Jalan Maloko–Dangdang yang selama puluhan tahun rusak dan nyaris tak tersentuh pembangunan dipastikan akan diperbaiki pada 2026 melalui rencana kolaborasi antarpemerintah daerah.

PROPERTI
Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Stasiun Jatake Bakal Makin Dongkrak Nilai Properti di BSD City

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:09

Sinar Mas Land (SML) kembali memperkuat posisinya sebagai pengembang kota mandiri dengan meresmikan Stasiun Kereta Api Jatake di BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, Selasa 28 Januari 2026, kemarin.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill