Connect With Us

Gatot & Turidi Jadi Pimpinan DPRD Kota Tangerang Sementara

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 2 September 2019 | 15:20

Gatot Wibowo dan Turidi Susanto terpilih menjadi ketua dan wakil DPRD Kota Tangerang sementara. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Sebanyak 50 anggota DPRD Kota Tangerang terpilih periode 2019-2024 resmi dilantik sesuai keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) melalui penetapan KPU.

Gatot Wibowo pun ditunjuk menjadi Ketua DPRD Kota Tangerang sementara. Sedangkan jabatan Wakil Ketua diemban Turidi Susanto.

Gatot merupakan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Tangerang. Sedangkan Turidi Sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Tangerang.

Kedua partainya menjadi pemenang dalam kontestasi pemilu di Kota Tangerang. PDI Perjuangan memperoleh kursi terbanyak di DPRD Kota Tangerang, yaitu 10 kursi. Disusul Partai Gerindra yang memperoleh 8 kursi.

Partai perolehan kursi terbanyak lainnya yaitu PKS dengan perolehan 6 kursi dan Partai Golkar 6 kursi.

BACA JUGA:

Sehingga secara otomatis, jabatan ketua dan wakil ketua bakal diemban oleh empat perwakilan partai pemenang tersebut.

"Hari ini kita betul-betul menjadi wakil rakyat Kota Tangerang. Tinggal agenda-agenda yang sudah menanti ini harus kita selesaikan," ujar Gatot.

Gatot mengatakan, tahapan pertama yang akan dilakukan adalah menggelar rapat dengan fraksi-fraksi untuk menentukan pimpinan DPRD definitif.

"Kami secepatnya akan kordinasi dan rapat karena kita harus segera mengantarkan pimpinan definitif agar agenda-agenda yang lain tidak terkendala," kata Gatot.

Menurutnya, pimpinan DPRD definitif harus segera dibentuk secepatnya. Gatot menargetkan proses pembentukan pimpinan DPRD definitif sebulan mendatang.

"Saya sih berharap secepat mungkin. Ya, mudah-mudahan tidak sampai sebulan pimpinan definitif ditetapkan," ucapnya.(RAZ/RGI)

SPORT
Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Carlos Pena Panggil Eks Pemain Persija Perkuat Lini Tengah Persita Tangerang

Rabu, 7 Januari 2026 | 12:41

Persita Tangerang resmi menambah amunisi baru pada bursa transfer paruh kedua BRI Super League 2025/2026 dengan mendatangkan gelandang asal Spanyol, Ramon Bueno.

HIBURAN
Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Penggagas Soundtrack KKN di Desa Penari Ciptakan Lagu Tepis Stereotip Horor Gunung Kawi

Jumat, 9 Januari 2026 | 13:50

Musisi asal Gunung Kawi, Matoha Mino, merilis lagu berjudul Gunung Kawi sebagai bentuk respons terhadap persepsi yang menurutnya keliru dan telah lama berkembang di masyarakat terkait stigma tentang Gunung Kawi

BANTEN
Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Gubernur Banten Instruksikan OPD Kebut 8 Program Prioritas

Kamis, 8 Januari 2026 | 23:15

Gubernur Banten Andra Soni menginstruksikan seluruh Kepala Organsiasi Perangkat Daerah (OPD) untuk mempercepat pelaksanaan program prioritas yang selaras dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) dan kebijakan nasional.

OPINI
Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Paradoks IPM Tinggi: Antara Capaian Angka dan Kualitas Manusia

Rabu, 7 Januari 2026 | 19:00

enaikan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Tangerang patut diapresiasi. Namun, pertanyaan mendasarnya bukan sekadar soal angka, melainkan arah manusia yang sedang dibentuk.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill