Connect With Us

Sachrudin Dampingi Tamu Apeksi 2019 Plesiran di Kota Tangerang

Achmad Irfan Fauzi | Kamis, 5 Desember 2019 | 17:31

Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin saat memimpin langsung rombongan peserta Rakorkomwil III APEKSI untuk keliling wisata di Kota Tangerang. (TangerangNews/2019 / Achmad Irfan Fauzi)

 

TANGERANGNEWS.com—Memasuki hari pertama berlangsungnya rangkaian kegiatan Rapat Koordinasi Komisariat Wilayah (Rakorkomwil) III Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) di Kota Tangerang, peserta Rakor diajak berkeliling mengunjungi sejumlah lokasi yang menjadi ikon dan tempat wisata di Kota Tangerang.

Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin berkesempatan memimpin langsung rombongan peserta Rakorkomwil III APEKSI yang terdiri dari sejumlah kepala dan wakil kepala daerah serta perwakilan dari 24 kota yang menjadi peserta Rakor plesiran dengan menumpang bus Jawara.

Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin saat memimpin langsung rombongan peserta Rakorkomwil III APEKSI untuk keliling wisata di Kota Tangerang.

"Selamat datang, di kesempatan City Tour ini kita akan sama-sama melihat keindahan Kota Tangerang dari dekat. Tak hanya taman, tapi juga ada wisata di kampung-kampung tematik," terang Sachrudin dalam City Tour di titik start Hotel Novotel, Kota Tangerang, Kamis (5/12/2019).

Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin saat memimpin langsung rombongan peserta Rakorkomwil III APEKSI untuk keliling wisata di Kota Tangerang.

Kampung Markisa menjadi salah satu kampung tematik yang menjadi lokasi kunjungan peserta City Tour. Di mana, para peserta berkesempatan melihat secara langsung proses perubahan lingkungan yang telah dilakukan oleh warga Kampung Markisa.

Baca Juga :

"Dulunya di kampung Markisa merupakan salah satu kampung yang kurang terawat tapi berkat kegigihan dan semngat berubah dari warganya kini menjadi kampung yang indah," terang Wakil kepada Wali Kota Serang yang juga mengikuti City Tour.

Rute City Tour Rakorkomwil III APEKSI 2019 meliputi Taman Gajah Tunggal, Kampung Bekelir, Masjid Kalipasir, Kampung Markisa, Jembatan Berendeng, Tangerang Live Room dan Tangerang City Galeri serta Sentra Oleh-oleh Khas Kota Tangerang.(RMI/HRU)

KOTA TANGERANG
Pohon Glodokan Tumbang di Karang Tengah, Dua Mobil Rusak Tertimpa

Pohon Glodokan Tumbang di Karang Tengah, Dua Mobil Rusak Tertimpa

Rabu, 21 Januari 2026 | 09:21

Hujan deras yang disertai angin kencang melanda wilayah Kota Tangerang menyebabkan sebuah pohon glodokan tiang tumbang di halaman Masjid Al-Munibin, Perumahan Ciledug Indah 2, Jalan Banda Aceh, Kelurahan Pedurenan, Kecamatan Karang Tengah

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

BANDARA
Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Komisi VII DPR RI Tegur Pengelola Bandara Soekarno-Hatta Soal Banjir hingga Delay

Jumat, 16 Januari 2026 | 22:13

Komisi VII DPR RI memberikan teguran terkait masalah banjir, kemacetan hingga delay penerbangan di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Kota Tangerang. Masalah klasik ini dinilai dapat menghambat kemajuan pariwisata Indonesia.

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill