Connect With Us

Musim Penghujan Rawan Penyakit ISPA, Dinkes Imbau Warga untuk Hidup Bersih

Achmad Irfan Fauzi | Rabu, 11 Desember 2019 | 16:30

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Tangerang Indri Bevy. (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kota Tangerang Indri Bevy mengimbau masyarakat untuk tetap menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat agar terhindar dari berbagai penyakit.

Pasalnya, menurut Bevy, penyakit infeksi saluran pernapasan atas (ISPA) sangat rawan diderita masyarakat saat memasuki musim penghujan. “Musim penghujan biasanya penyakit ISPA menular dari virus,” ujarnya kepada TangerangNews, Rabu (11/12/2019).

Bevy menjelaskan, ISPA merupakan infeksi akut yang menyerang satu komponen saluran pernapasan bagian atas. Penyebab utama ISPA adalah virus dan bakteri.

BACA JUGA:

Bagian saluran pernapasan atas yang terkena bisa meliputi hidung, sinus, faring, dan laring. Bagian sistem pernapasan tersebut akan mengarahkan udara yang kita hirup dari luar ke trakea dan akhirnya ke paru-paru di mana respirasi berlangsung.

“Jadi, bisa disebabkan karena daya tahan turun. Kurang makan gizi seimbang. Kurang olahraga. Kemudian diare, tuberculosis,” ucapnya.

ISPA dapat terjadi kapan saja. Namun, penyakit ini paling sering terjadi pada musim hujan. Pencegahan penyakit ini pun dapat dilakukan dengan mengurangi faktor risiko yang ada.

“Mari konsumsi makanan bergizi dan istirahat yang cukup. Biasakan juga berolahraga,” katanya.

Selain mengkonsumsi makanan sehat, Bevy juga mengimbau kepada masyarakat untuk tetap menerapkan pola hidup bersih agar terhindar beragam penyakit terutama ISPA.

“Terapkan juga hidup sehat. Hindari polusi udara. Kalau lagi nggak enak badan, perlu pakai masker, dan mencuci tangan pakai sabun,” pungkasnya.(MRI/RGI)

KAB. TANGERANG
Baru 2 Bulan Menikah, Komedian Boiyen Gugat Cerai Suaminya ke PA Tigaraksa

Baru 2 Bulan Menikah, Komedian Boiyen Gugat Cerai Suaminya ke PA Tigaraksa

Kamis, 29 Januari 2026 | 20:38

Artis dan juga komedian wanita Yenni Rahmawati atau yang kerap disapa Boiyen menggugat cerai suaminya Rully Anggi Akbar di Pengadilan Agama (PA) Tigaraksa, Kabupaten Tangerang.

NASIONAL
Pertamina Usul Beli Gas LPG 3 Kg Dibatasi 10 Tabung per Bulan

Pertamina Usul Beli Gas LPG 3 Kg Dibatasi 10 Tabung per Bulan

Rabu, 28 Januari 2026 | 12:35

PT Pertamina Patra Niaga mengusulkan kebijakan pembatasan pembelian LPG subsidi 3 kilogram maksimal 10 tabung per bulan untuk setiap kepala keluarga (KK).

HIBURAN
Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Rekayasa Lalu Lintas Jalan Kawasan Pintu Air 10, Jadi Tempat Syuting Film Teranyar Lisa Blackpink dan Ma Dong-seok

Kamis, 29 Januari 2026 | 07:43

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota menerapkan rekayasa lalu lintas selama beberapa hari ke depan seiring dengan penggunaan lokasi tersebut sebagai salah satu titik syuting film internasional terbaru yang dibintangi Lisa BLACKPINK

TEKNO
Bareskrim Bongkar Sindikat SMS Blast E-Tilang Palsu, Kejar Pelaku Sampai Banten

Bareskrim Bongkar Sindikat SMS Blast E-Tilang Palsu, Kejar Pelaku Sampai Banten

Kamis, 29 Januari 2026 | 22:00

Direktorat Tindak Pidana Siber (Dittipidsiber) Bareskrim Polri membongkar sindikat penipuan siber berskala besar yang mencatut institusi Kejaksaan Agung.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill