Connect With Us

Korsleting Listrik, Ruko di Poris Plawad Terbakar

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 15 Desember 2019 | 14:24

Petugas BPBD Kota Tangerang saat berada dilokasi terjadinya peristiwa kebakaran di sebuah rumah toko di Perumahan Plawad Indah, Poris Plawad, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Minggu (15/12/2019). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi)

TANGERANGNEWS.com-Peristiwa kebakaran terjadi di sebuah rumah toko (ruko) di Perumahan Plawad Indah, Poris Plawad, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang, Minggu (15/12/2019).

Namun, kebakaran yang terjadi pukul 11:55 WIB ini dapat langsung dipadamkan para petugas BPBD Kota Tangerang hanya dalam waktu kurang lebih 30 menit.

Rivai, saksi mata yang melaporkan insiden kebakaran ini kepada petugas mengatakan, warga pertama kali melihat kepulan asap tebal.

BACA JUGA:

"Pertama cuma asap aja yang kelihatan. Terus warga berkerumun dan coba madamkan dengan air seadanya," ujarnya.

Lalu, ia melaporkan kejadian ini pada petugas. Tidak berselang lama, beberapa mobil pemadam kebakaran pun meluncur ke lokasi kejadian.

"Tadi ada tiga mobil yang ke lokasi. Apinya enggak besar makanya langsung padam," katanya,

Komandan Regu BPBD Kota Tangerang Supriyatna memastikan, kebakaran yang akibat korsleting listrik pada sebuah ruko tersebut telah berhasil diamankan petugas. Api tidak merembet ke ruko lainnya maupun pemukiman warga.

“Sudah aman,” ungkapnya.(RAZ/RGI)

BISNIS
Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Beli Motor Honda di Tangerang Dapat Diskon Promo Tahun Baru Sampai Rp2 Juta, Ini Rinciannya

Jumat, 9 Januari 2026 | 20:41

Promo spesial berupa potongan harga sampai Rp2 juta ini berlaku hingga akhir Januari untuk membantu konsumen memiliki motor impian dengan lebih mudah dan hemat.

OPINI
Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Kritik Perempuan Bukan Ancaman, Tapi Cermin Negara

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:42

Setiap kali perempuan bersuara mengkritik pemerintah, negara selalu mengatakan hal yang sama: kritik itu sah, demokrasi dijamin. Tapi kenyataan di lapangan sering berkata sebaliknya.

BANTEN
Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Andra Soni Tanggapi Video Perbandingan Jalan Perbatasan di Lebak Masih Tanah dengan Bogor Beraspal

Rabu, 14 Januari 2026 | 21:24

Sebuah video yang memperlihatkan kontras kondisi jalan di perbatasan Provinsi Banten dan Jawa Barat menjadi sorotan warganet.

TANGSEL
Bermasalah Soal Perizinan, Pemkab Bogor Hentikan Olah Sampah dari Tangsel di Cileungsi

Bermasalah Soal Perizinan, Pemkab Bogor Hentikan Olah Sampah dari Tangsel di Cileungsi

Rabu, 14 Januari 2026 | 09:43

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor menghentikan sementara aktivitas pengolahan sampah domestik yang dikirim dari Kota Tangerang Selatan (Tangsel) ke Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill