Connect With Us

Didatangi Satpol PP Ini Jawaban IKEA Alam Sutera

Achmad Irfan Fauzi | Minggu, 10 Mei 2020 | 19:33

Petugas mengecek suhu tubuh pengunjung saat memasuki toko IKEA Alam Sutera di Pinang Kota Tangerang, Minggu (10/5/2020). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com–IKEA Alam Sutera di Kecamatan Pinang, Kota Tangerang disidak petugas Satpol PP setempat, menyusul ramainya masyarakat yang berbelanja di tempat tersebut meski di tengah pandemi COVID-19.

Menanggapi hal tersebut, pihak IKEA Alam Sutera mengaku kedatangan Satpol PP Kota Tangerang hanya untuk memastikan penerapan protokol kesehatan dalam mencegah penularan COVID-19. 

"Ya, Satpol PP melakukan kunjungan ke toko IKEA Alam Sutera untuk memastikan izin IKEA, memastikan apakah PSBB sudah diterapkan atau belum, dan untuk melihat langsung situasi di toko IKEA Alam Sutera," ujar Ririn Basuki, juru bicara IKEA Indonesia kepada TangerangNews, Minggu (10/5/2020). 

Ririn mengatakan IKEA Alam Sutera masuk dalam grup PT HERO Supermarket dengan kategori izin usaha Hypermarket.

Dalam Perwal Kota Tangerang No 17/2020 Pasal 14 ayat (2) huruf b, kategori usaha Hypermarket tetap diperbolehkan buka selama masa PSBB. 

"Berdasarkan hasil kunjungan tadi, IKEA telah menerapkan regulasi PSBB dengan sangat baik karena IKEA selalu mengutamakan kesehatan dan keselamatan pengunjung dan co-worker IKEA," jelasnya. 

Baca Juga :

Petugas mengecek suhu tubuh pengunjung saat memasuki toko IKEA Alam Sutera di Pinang Kota Tangerang, Minggu (10/5/2020).

Ririn mengeklaim pihaknya telah menerapkan protokol kesehatan COVID-19 dengan pengecekan suhu tubuh sebelum memasuki toko IKEA, penyediaan hand sanitizer, memastikan pemakaian masker, penerapan jaga jarak, pembatasan jumlah pengunjung dan selalu mengingatkan pengunjung untuk mematuhi regulasi PSBB.

"Jadi, setelah melakukan kunjungan, tim Satpol PP mengatakan penerapan PSBB di IKEA sudah sangat baik, bahkan di luar ekspektasi mereka," ungkapnya.

Selama masa PSBB, kata Ririn, jumlah pengunjung di IKEA Alam Sutera menurun banyak dibandingkan dengan situasi normal.

Dia menambahkan pihaknya masih menunggu hasil pertemuan dengan Pemkot Tangerang ihwal tetap dibukanya atau tidak operasional IKEA Alam Sutera. Adapun sambil menunggu hasil tersebut, IKEA Alam Sutera ditutup sementara. 

"Intinya kesehatan dan keselamatan pengunjung dan co-worker IKEA adalah prioritas," pungkasnya. (RAZ/RAC)

KOTA TANGERANG
Di Hadapan Jajaran KPK, Wali Kota Tangerang Tegaskan Setiap Rupiah Harus Kembali ke Masyarakat

Di Hadapan Jajaran KPK, Wali Kota Tangerang Tegaskan Setiap Rupiah Harus Kembali ke Masyarakat

Jumat, 21 November 2025 | 22:11

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar rapat koordinasi yang membahas penguatan sistem pencegahan korupsi melalui skema Monitoring, Controlling, Surveillance for Prevention (MCSP) Tahun 2025.

PROPERTI
Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Summarecon Serpong Raup Rp600 Miliar dari Penjualan Klaster Mewah Bergaya Klasik Prancis

Minggu, 16 November 2025 | 18:18

Sejak dipasarkan pada Juni 2025, Summarecon Serpong berhasil membukukan total penjualan fantastis Klaster Bellefont senilai Rp600 miliar. Penjualan booming ini meliputi 102 unit hunian dari total 230 unit yang ditawarkan.

HIBURAN
40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

40 Tahun Berkarier, Aktor Tom Cruise Akhirnya Raih Piala Oscar 

Selasa, 18 November 2025 | 12:36

Aktor Hollywood Tom Cruise akhirnya menerima pengakuan tertinggi dari Academy of Motion Picture Arts and Sciences lewat penganugerahan Academy Honorary Award pada Governors Awards 2025 atau Piala Oscar.

BANTEN
Tanggapi Isu Pengunduran Diri Direksi Bank Banten, KAHMI Banten Dorong Adanya Transparansi Kebijakan

Tanggapi Isu Pengunduran Diri Direksi Bank Banten, KAHMI Banten Dorong Adanya Transparansi Kebijakan

Jumat, 21 November 2025 | 19:09

Koordinator Majelis Wilayah KAHMI Provinsi Banten Dedy Arisandi, menanggapi isu pengunduran diri salah satu Direksi Bank Banten yang belakangan ramai dibicarakan publik.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill