Connect With Us

Maling HP Dikejar Warga di Ciledug Tangerang Disiram Air Got

Achmad Irfan Fauzi | Senin, 11 Januari 2021 | 18:47

Seorang pria pelaku maling ponsel saat tertangkap dengan warga setempat di kawasan Puri Beta, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Senin (11/1/2021). (@TangerangNews / Achmad Irfan Fauzi )

TANGERANGNEWS.com—Celaka dialami seorang pria terduga maling ponsel di kawasan Puri Beta, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang, Senin (11/1/2021). 

Pria tersebut kepergok warga ketika diduga mencuri ponsel di salah satu warung, tepatnya di samping ATM Center depan Halte Busway Puri Beta 2 sekitar pukul 04.20 WIB. 

"Jadi ada ponsel pemilik warung lagi dicharger terus itu bocah main ambil-ambil saja. Terus kabur di situ ada gojek juga yang saksiiin," jelas Endah Triana, warga setempat kepada TangerangNews.com. 

Setelah kepergok, pria tersebut terlibat aksi kejar-kejaran dengan warga. Lantaran panik dikejar, terduga maling itu membuang HP curiannya yang entah dibuang ke mana. 

Hingga akhirnya, pria itu tertangkap warga. Nahasnya, pria itu dipukuli dan disiram air got hingga tubuhnya berlumuran air kotor. 

Baca Juga :

"Terus lari sampai pom bensin dikejar paniklah HP curiannya malah dibuang. Sampai kena sama warga, digebukin terus disiram air got," ungkapnya. 

Endah menduga pria maling itu tengah mabuk ketika melancarkan aksinya.

"Sepertinya orangnya mabuk dan seperti anak punk, mukanya ada tatonya," katanya. 

Kini, pria tersebut digelandang ke Mapolsek Ciledug. Kapolsek Ciledug Kompol Wisnu Wardana belum memberikan tanggapan ketika dikonfirmasi. (RED/RAC)

NASIONAL
BMKG Ungkap Bibit Siklon 91S Resmi Jadi Siklon Tropis Luana, Ini Dampaknya

BMKG Ungkap Bibit Siklon 91S Resmi Jadi Siklon Tropis Luana, Ini Dampaknya

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:28

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengumumkan Bibit Siklon Tropis 91S yang terpantau sejak 21 Januari 2026 telah berkembang menjadi Siklon Tropis Luana.

TEKNO
Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Saldo Tiba-tiba Habis? Kenali Penipuan Modus Wallet Drainer dan Cara Pencegahannya

Selasa, 20 Januari 2026 | 16:13

Kasus saldo kripto yang mendadak terkuras tanpa disadari semakin sering terjadi. Salah satu penyebab yang kini banyak digunakan penipu adalah wallet drainer, alat berbahaya yang mampu menguras aset kripto hanya lewat satu persetujuan transaksi.

KAB. TANGERANG
Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Isak Tangis Banjiri Kedatangan Jenazah Captain Andy Dahananto di Tigaraksa

Minggu, 25 Januari 2026 | 16:04

Tampak peti jenazah yang berisi jasad Captain Andy itu ditutupi dengan bendera merah-putih. Suasana semakin haru ketika para pelayat menyaksikan jenazah diturunkan dari mobil jenazah ke dalam rumah.

BANTEN
PLN Ingatkan Risiko Bahaya Listrik di Tengah Ancaman Cuaca Ekstrem hingga Akhir Januari

PLN Ingatkan Risiko Bahaya Listrik di Tengah Ancaman Cuaca Ekstrem hingga Akhir Januari

Minggu, 25 Januari 2026 | 12:50

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca ekstrem masih berpotensi terjadi di sejumlah wilayah Indonesia hingga akhir Januari 2026.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill