Connect With Us

1 Tewas 18 Luka-luka Kecelakaan Beruntun di Tol Tangerang-Merak, Ini Daftar Korbannya

Rangga Agung Zuliansyah | Senin, 18 Oktober 2021 | 09:47

Korban kecelakaan beruntun di Tol Tangerang-Merak KM 74 saat dievakuasi. (@TangerangNews / Rangga A Zuliansyah)

TANGERANGNEWS.com-Kecelakaan beruntun di Tol Tangerang-Merak KM 74, yang melibatkan truk tangki kimia, bus dan mobil Honda Brio, pada Minggu 17 Oktober 2021 malam, menyebabkan satu korban tewas dan 18 luka-luka.

Adapun korban tewas merupakan penumpang bus Putra Pelangi atas nama Hafni, 66, perempuan, warga Perum Cluster Mutiara Korelet 2, Blok C No 16, RT05/04, Desa Ranca Kalapa, Kecamatan Panongan, Kabupaten Tangerang.

Berdasarkan informasi, kronologis kejadian berawal dari truk tangki kimia PT Sulifindo Adiusaha bernopol B-9879-UFU dari arah Merak menuju Jakarta ban kanan depan pecah.

Truk yang dikendarai Rusdi Tamrin itu oleng ke kanan menabrak pembatas median, hingga masuk ke jalur berlawanan.

Kemudian, kendaraan Honda Brio nopol B-2995-SOM dari Jakarta menuju Merak menabrak kendaraan truk tangki tersebut.

Disusul bus Putra Pelangi nopol BL-7519-AA datang dari arah yang sama. Sopir bus, Amran yang melihat tabrakan tersebut langsung menghindar ke kiri jalan hingga kendaraaannya masuk ke parit.

Baca Juga :

Adapun data nama korban tewas dan luka-luka yang dikutip dari Instagram @infopjrserang diantaranya sebagai berikut:

Kendaraan Honda Brio

1. Suratno 41 th (LUKA RINGAN).

2. Supriyanto 37 th (LUKA RINGAN).

3. Tatang 45 th (LUKA BERAT) lutut kanan terasa patah.

4. Wahyudin Sulaiman 52 th (LUKA RINGAN) luka tumpul didada, riwayat jantung

Kendaraan Bus Putra Pelangi

1. Hafni 66 th (MENINGGAL DUNIA)

2. Muhsin 38 th (LUKA RINGAN)

3. Sari 35 th (LUKA RINGAN)

4. Rafi 15 th (LUKA RINGAN)

5. Yusniati 36 th (LUKA RINGAN)

6. Misbakhul munir 23 th (LUKA RINGAN)

7. Prayitno 68 th (LUKA RINGAN)

8. M. Faizani 50 th (LUKA RINGAN)

9. Ahmad arif p 10 th (LUKA RINGAN)

10. Hamidah 40 th (LUKA RINGAN)

11. Edwar 52 th (LUKA RINGAN)

12. Nurjanah RF 28 th (LUKA RINGAN)

13. M. Farhan Faizani 11 th (LUKA RINGAN)

14. Prabu musa 7 th (LUKA RINGAN)

15. Nurhabibah putri N 9 th (LUKA RINGAN)

WISATA
Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Habiskan Rp2,3 Miliar, Apa Saja Isi Tugu Titik Nol Tangerang?

Selasa, 20 Januari 2026 | 19:51

Tugu titik nol Kabupaten Tangerang yang sempat menjadi kontroversi lantaran memakan anggaran sebesar Rp2,3 miliar kini sudah mulai beroperasi dan dipergunakan sebagai taman literasi digital untuk masyarakat.

PROPERTI
Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Sinar Mas Land Rilis Royal Key, Tawarkan Properti Premium Mulai Rp1,1 Miliar dan Diskon hingga 26%

Kamis, 22 Januari 2026 | 19:04

Sinar Mas Land secara resmi membuka gerbang kepemilikan properti tahun 2026 melalui peluncuran program nasional bertajuk Royal Key.

TOKOH
Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Innalillahi, Istri Pesulap Merah Marcel Radhival Meninggal Dunia

Selasa, 27 Januari 2026 | 15:05

Kabar duka datang dari pesulap Marcel Radhival atau yang lebih dikenal publik sebagai Pesulap Merah. Istri tercintanya, Tika Mega Lestari, dikabarkan meninggal dunia pada Selasa, 27 Januari 2026, dini hari.

TEKNO
Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Wajib Tahu! 8 Fitur Aplikasi yang Bikin Trading Jadi Lebih Mudah dan Efisien

Senin, 26 Januari 2026 | 19:23

Trader kini semakin mengutamakan aplikasi trading yang praktis dan serba terintegrasi. Simak fitur-fitur yang mendukung analisa, efisiensi, dan kenyamanan trading modern.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill