TangerangNews.com

Begini Kata Orang Tua Korban Tawuran Pelajar yang Kondisinya Kritis

Yudi Adiyatna | Selasa, 31 Juli 2018 | 21:00 | Dibaca : 71009


Ifan Sofyan, orangtua dari Ahmad Fauzan, pelajar SMK Sasmita Jaya, Pamulang yang menjadi korban kritis akibat tawuran. (@TangerangNews / Yudi Adiyatna)


TANGERANGNEWS.com-Ifan Sofyan, orangtua Ahmad Fauzan, pelajar SMK Sasmita Jaya, Pamulang yang mengalami luka serius dikepala akibat sabetan senjata tajam jenis klewang dalam tawuran antar dua kelompok pelajar duduk lesu di depan ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD) RS Hermina, Serpong, Selasa (31/7/2018).

Ia tak menyangka anaknya yang dikenal baik dan pendiam terlibat dalam tawuran tersebut hingga menjadi korban. Bahkan ia pun tak mendapat firasat apa-apa sebelum peristiwa itu terjadi.

BACA JUGA:

"Saya gak ada firasat apapun sebenernya. Biasanya emang dia berangkat setengah 7 pagi. Tapi tadi tumben jam 7 lewat masih dirumah. Sampe diomelin sama emaknya disuruh sekolah," ucap Ifan kepada Tangerangnews.com di depan ruang IGD RS Hermina, Serpong.

Ifan menjelaskan, dirinya dan keluarga kaget ketika mendapat kabar dari teman anaknya yang memberitahu bahwa anaknya saat ini berada di ruang IGD RS Hermina, Serpong.

"Tadi saya dikabari temennya kerumah jam 4, dibilangnya kecelakaan. Gak taunya pas sampai sini ternyata kejadiannya begitu," paparnya dengan suara lirih.

Ifan menerangkan, dirinya pun mengenal anak pertama dari tiga bersaudara tersebut sebagai pribadi yang baik dan pendiam saat berada di rumah

"Dia orangnya jarang keluar. Apalagi pas libur sekolah dia dirumah aja," terang Ifan.

#GOOGLE_ADS#

Diketahui, tawuran antara dua kelompok pelajar terjadi sekitar pukul 16.00 WIB di depan Taman Tekno, Jalan Raya Puspitek, Setu, Tangsel, Selasa (31/7/2018).

Puluhan pelajar yang terlibat tawuran tersebut berasal dari SMK Sasmita Jaya Pamulang dan SMK Bhipuri. Selain menggunakan batu, mereka juga membawa beragam senjata tajam.

Dalam tawuran itu, Ahmad Fauzan, pelajar kelas 3 di SMK Sasmita Jaya, Pamulang mengalami luka serius dikepala dan dilarikan ke RS Hermina, Serpong.(MRI/RGI)