Connect With Us

LSN 2019, Skuat Banten Melaju ke 8 Besar Seri Nasional

Yudi Adiyatna | Rabu, 6 November 2019 | 21:52

Tim Kesebelasan Al Makmur (depan) di Liga Santri Nusantara Seri Nasional 2019. (Istimewa / Istimewa)

 

TANGERANGNEWS.com-Perhelatan Seri Nasional Liga Santri Nusantara digelar di Bogor mulai 4 sampai 9 November 2019.

Sebanyak 22 tim perwakilan dari berbagai region se-Indonesia berlaga memperebutkan Juara Nasional LSN 2019.

Skuat Banten, Al Makmur FC berhasil masuk babak 8 besar setelah dalam babak penyisihan menjadi juara grup A usai mengalahkan kesebelasan dari Riau dan Jawa Tengah II.

Manager Tim Al Makmur FC Kosasih menyampaikan terimakasihnya atas dukungan dan doa dari warga Banten sehingga anak-anak asuhannya dapat melaju ke babak 8 besar.

"Disamping kerja keras tim, juga karena dukungan dan doa dari masyarakat Banten," ujarnya, Rabu (6/11/2019).

Kosasih menambahkan,  timnya optimis dipertandingan berikutnya bisa memperoleh kemenangan sampai semi final bahkan sampai final. 

Baca Juga :

"Melihat materi pemain yang cukup solid, kami sangat optimis bisa memenangkan pertandingan berikutnya," imbuhnya.

Khoerun Huda selaku Koordinator Region LSN Banten mengatakan, Liga Santri Nusantara sebagai ajang pencarian bakat pemain-pemain sepakbola dari kalangan santri ini dilaksanakan atas prakarsa RMI NU dan Kementrian Pemuda dan Olahraga. 

"Dengan adanya Liga Santri ini semoga potensi-potensi pemain sepakbola dari kalangan santri dapat tergali dan tersalurkan dengan baik," ungkapnya.

Huda berharap, tim Al Makmur FC  mampu mengharumkan nama  Banten dalam kancah Nasional. Ia juga berharap ke depan ada kepedulian yang lebih dari Pemerintah Daerah Provinsi Banten untuk melakukan pembinaan yang lebih serius kepada pesantren dan para santri.(RMI/HRU)

MANCANEGARA
Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Khawatir Terpapar Radioaktif Cesium-137, Udang Impor dari Indonesia Ditarik Lagi dari Pasar AS 

Senin, 20 Oktober 2025 | 12:07

Perusahaan makanan laut asal Seattle, Amerika Serikat (AS), Aquastar, melakukan penarikan sukarela (voluntary recall) terhadap sejumlah produk udang beku yang dijual di berbagai toko ritel besar di seluruh negeri.

NASIONAL
Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Biaya Haji 2026 Disepakati Turun Jadi Rp54 Juta per Jamaah

Kamis, 30 Oktober 2025 | 17:58

Pemerintah bersama Komisi VIII DPR RI akhirnya menyetujui besaran Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) tahun 1447 Hijriah/2026 Masehi sebesar Rp54.193.807 per jamaah.

KOTA TANGERANG
Hadapi Cuaca Ekstrem hingga Akhir Tahun, Pemkot Tangerang Fokus Sampah, Drainase, hingga Pohon Tumbang

Hadapi Cuaca Ekstrem hingga Akhir Tahun, Pemkot Tangerang Fokus Sampah, Drainase, hingga Pohon Tumbang

Senin, 3 November 2025 | 21:18

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang menggelar Rapat Kewilayahan menyerap aspirasi sekaligus menggeber strategi mitigasi komprehensif menghadapi puncak musim penghujan dan cuaca ekstrem yang diperkirakan terjadi hingga akhir tahun.

HIBURAN
JNE Jadi Mitra Logistik Resmi Indonesia International Pet Expo 2025 di ICE BSD Tangerang

JNE Jadi Mitra Logistik Resmi Indonesia International Pet Expo 2025 di ICE BSD Tangerang

Senin, 3 November 2025 | 19:13

Pameran hewan peliharaan terbesar di Indonesia, Indonesia International Pet Expo (IIPE) 2025, kembali menggandeng JNE sebagai Official Logistics Partner untuk ketiga kalinya.

""Kekuatan dan perkembangan datang hanya dari usaha dan perjuangan yang terus menerus""

Napoleon Hill